Paris (ANTARA) - Saham-saham Prancis berakhir lebih rendah pada perdagangan Rabu (29/5/2019), dengan indeks acuan CAC-40 di Bursa Efek Paris jatuh 1,70 persen atau 90,57 poin, menjadi 5.222,12 poin.

Laporan Xin Hua menyebutkan dari 40 saham perusahaan-perushaan besar pilihan yang tergabung dalam komponen indeks CAC-40, tercatat 36 saham perusahaan mengalami penurunan harga.

Perusahaan pemasok komponen otomotif multinasional Prancis Valeo kehilangan 4,23 persen, merupakan penderita kerugian terbesar (top loser) di antara saham-saham unggulan atau blue chips.

Diikuti oleh saham produsen baja internasional Arcelomittal SA yang jatuh 4,16 persen, serta grup perusahaan produsen barang-barang fesyen mewah internasional Prancis Kering turun 3,79 persen.

Sementara itu, pabrikan mobil multinasional Prancis Renault menguat 0,62 persen, menjadi peraih keuntungan tertinggi (top gainer) dari saham-saham unggulan.

Disusul oleh saham perusahaan telekomunikasi internasional Bouygues yang meningkat 0,16 persen, serta kelompok perusahaan keuangan internasional Prancis BNP Paribas naik 0,15 persen.

Baca juga: Bursa saham Prancis menguat, Indeks CAC-40 ditutup turun 0,44 persen

Baca juga: Bursa Saham Prancis berakhir naik 0,37 persen

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2019