Melalui koordinasi BUMN bersama PT Pelni maka pihak terkait menyediakan kuota yang akan dibagikan kepada masyarakat yang ingin mudik ke kampung halaman yang rutenya telah ditetapkan dari Makassar ke Baubau

Baubau (ANTARA) - Tiga badan usaha milik negara (BUMN) menyediakan tiket mudik gratis dari Pelabuhan Makassar, Sulawesi Selatan, ke Pelabuhan Murhum Kota Baubau, Sulawesi Tenggara.

Tiga BUMN yang melaksanakan mudik gratis yakni PT Pertamina (Persero), Jasa Raharja dan Jamkrindo selama dua hari.

Pertamina dalam Mudik gratis yang dilaksanakan pada 29 Mei 2019 menumpang KM Lambelu, menyiapkan 1.000 kuota tiket. Kemudian pada 31 Mei 2019 Pertamina juga menyiapkan 1.300 kuota, Jasa Raharja 500 kuota dan Jamkrindo 70 tiket dengan menumpang KM Dorolonda yang keduanya milik PT Pelni.

Kepala PT Pelni Cabang Baubau, Capt Akhmad Sadikin, di Baubau, Selasa, mengatakan mudik gratis kolaborasi antara BUMN itu merupakan wujud kepedulian perusahaan milik negara tersebut dalam membantu masyarakat merayakan Lebaran 2019.

"Melalui koordinasi BUMN bersama PT Pelni maka pihak terkait menyediakan kuota yang akan dibagikan kepada masyarakat yang ingin mudik ke kampung halaman yang rutenya telah ditetapkan dari Makassar ke Baubau," ujarnya.

Kuota mudik gratis BUMN tersebut, kata dia, telah didaftarkan ke pihaknya sebagai tujuan untuk membantu masyarakat pada perayaan Idul Fitri 1440 H ini.

"Namun demikian tidak semua kuota akan diberikan ke pihak tersebut (BUMN), karena untuk mengantisipasi jangan sampai nanti ada penumpang lain yang tidak kebagian tiket," katanya.

Menurut dia, KM Dorolonda yang memiliki kapasitas sekitar 3.000 orang masih ada sisa tiket dari kuota yang dibooking tiga BUMN itu. Begitu pula KM Lambelu yang mempunyai kapasitas sekitar 3.000-an masih menyisakan tiket bagi penumpang lainnya.

"Ada beberapa persentase yang dihitung oleh manajemen PT Pelni seperti ruas mana yang perlu atau ruas mana yang akan diberikan oleh para pemudik gratis," katanya.

BUMN yang melaksanakan program mudik gratis, juga terdapat Bulog, Angkasa Pura 1, Surveyor Indonesia, Jasindo, Jiwasraya, Brantas Abipraya, Timah, PT Pos, Pegadaian, Askrindo, Pelindo, Inalum,BRI, Jasa Marga, RNI, BTN, Semen Indonesia, PLN, Indonesia RE, Bahana, Danareksa, Airnav, Taspen, Pupuk Indonesia dan Pelni.

Total kuota mudik gratis semua BUMN itu berjumlah 32.826 orang pada rute-rute kapal Pelni.

Baca juga: Selesai docking, tiga kapal Pelni siap perkuat Angkutan Lebaran

Baca juga: Pelabuhan Baubau persiapkan fasilitas penumpang angkutan Lebaran

Pewarta: Abdul Azis Senong
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2019