Massa mahasiswa yang tergabung dalam Forum Silaturrahim Lembaga Dakwah Kampus se Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) itu, turun ke jalan dari halaman Masjid Syuhada menuju gedung DPRD DIY di Jalan Malioboro.
Mereka berorasi diselingi "yel yel" yang intinya mengecam tindakan militer Israel terhadap rakyat Palestina.
Di sepanjang perjalanan, mereka menggalang dana dari warga masyarakat dengan cara menyodorkan kotak dari kardus kepada warga yang kebetulan mereka jumpai di jalan. Termasuk petugas kepolisian dan wartawan, juga diminta sumbangannya.
Aksi simpatik para mahasiswa sambil membagi-bagikan bendera Palestina berukuran kecil yang disisipi bunga itu, berlangsung tertib dan aman.
Menurut koordinator aksi, Juanda, dana dari masyarakat yang terkumpul itu nanti disalurkan melalui rangkaian simposium internasional `Dari Jakarta hingga Jalur Gaza` yang rencananya digelar di kampus Universitas Indonesia (UI) Jakarta, 10-11 Januari 2009, untuk selanjutnya diberikan kepada rakyat Palestina.
Ia mengajak masyarakat dan pemerintah di seluruh dunia ikut berusaha membantu membebaskan rakyat Palestina dari tindak kekerasan khususnya agresi militer Israel. (*)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2009