Madiun (ANTARA) - PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi (Daops) 7 Madiun menyediakan takjil dan makanan untuk berbuka puasa serta makan sahur secara gratis di perjalanan sejumlah kereta yang masuk wilayahnya guna meningkatkan layanan kepada penumpang saat bulan suci Ramadhan 2019.

Manager Humas PT KAI Daop 7 Madiun, Ixfan Hendriwintoko, di Madiun, Sabtu mengatakan, takjil, makanan buka puasa, dan sahur tersebut diberikan kepada para penumpang KA jarak menengah dan jauh yang memiliki tiket kereta kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi, serta penumpang KA tambahan Lebaran 2019.

"Pemberian takjil, makanan buka puasa, dan sahur tersebut diberikan terhitung mulai tanggal 26 Mei sampai 4 Juni 2019," ujar Ixfan kepada penumpang

Bagi penumpang yang berada pada zona 1 di stasiun atau yang sudah melalui pengecekan tiket juga akan mendapatkan takjil, makanan untuk berbuka, dan sahur.

Menurut dia, takjil yang diberikan secara gratis kepada penumpang nantinya berupa roti dan air mineral. Takjil gratis nantinya diberikan kepada penumpang mulai pukul 17.00 WIB hingga 08.30 WIB.

"Sedangan untuk makanan berbuka puasa serta sahur berupa nasi rames dan air mineral," kata Ixfan lanjut.

Makanan untuk berbuka puasa akan dibagikan kepada penumpang KA paling lambat 15 menit sebelum waktu berbuka dan untuk sahur, makanan dibagikan paling lambat 60 menit sebelum waktu sahur.

Ia menambahkan, penyediaan takjil, makanan berbuka, dan sahur gratis tersebut merupakan salah satu bentuk penghargaan PT KAI (Persero) kepada warga masyarakat yang telah memilih kereta api sebagai moda transportasi untuk mudik ke kampung halaman.

Selain itu, melalui program tersebut, penumpang kereta tidak perlu lagi repot menyiapkan bekal waktu berbuka puasa ataupun sahur, karena telah disediakan gratis oleh PT KAI.

Pewarta: Louis Rika Stevani
Editor: Masnun
Copyright © ANTARA 2019