“Saya banyak dapat pesan singkat dari masyarakat yang meminta saya menyampaikan ucapan selamat kepada Jokowi yang sudah diputuskan menang dalam Pemilu 2019 ini,” katanya.
Ia mengatakan masyarakat Belu sendiri sangat mencintai Presiden Joko Widodo, karena sudah sangat memperhatikan masyarakat di kabupaten perbatasan itu.
Bahkan kata dia, hal tersebut terbukti dengan kehadiran seluruh masyarakat Belu di hampir sepanjang jalan mulai dari bandara AA. Bere Tallo Atambua menuju ke Bendungan Rotiklot.
“Pak Jokowi sendiri juga sempat mengatakan bahwa dalam kunjungan kerja yang keempat ke Belu, banyak warga Belu yang menjemputnya, jika dibandingkan dengan kunker sebelumnya,” cerita Bupati.
Bupati Willy menambahkan bahwa masyarakat Belu masih berharap agar Presiden Joko Widodo bisa kembali mengunjungi Kabupaten Belu.
Sebagai Bupati sendiri kata dia, semua tahapan Pemilu sudah selesai dilakukan. Oleh karena itu keputusan KPU RI soal siapa yang menang dalam Pilpres 2019 harus diterima secara legowo.
“Tak perlu melakukan aksi-aksi yang merugikan masyarakat banyak,” ujar dia.
Diapun berharap kondisi saat ini bisa segera berakhir agar kondisi keamanan dan ketertiban di Indonesia bisa damai.
Sementara itu seorang tokoh agama di Atambua, Romo Yoris Samuel, Pr menilai bahwa sudah sepantasnya Jokowi kembali menang dalam Pilpres kali ini.
"Pak Jokowi adalah sosok pemimpin yang merakyat, dan memang beliau adalah pekerja keras yang ingin membawa Indonesia ini maju," ujar dia.
Pastor Paroki di gereja Sta Stella Maris Atambua itu menambahkan bahwa dengan terpilihnya Jokowi tentu lima tahun ke depan Jokowi akan mempunyai kesempatan lagi untuk berkunjung ke NTT.
Apalagi Jokowi sendiri saat berkunjung ke Kabupaten Belu pada Senin (20/5) lalu sempat berjanji akan kembali ke NTT dalam waktu dekat ini.
Pewarta: Kornelis Kaha
Editor: Yuniardi Ferdinand
Copyright © ANTARA 2019