Kolombo (ANTARA News)- Angkatan Laut (AL) Sri Lanka, Rabu menahan sebuah kapal "yang diduga" milik Indonesia di lepas pantai timur negara pulau itu, kata juru bicara AL. Kapal yang terdaftar milik Indonesia membawa 12 awak Indonesia ketika AL mendeteksinya 95 mil laut timur Teluk Arugam, kata juru bicara AL DKP Dassanayake. Ia mengatakan para perwira AL masih dalam proses pemeriksaan terhadap para awak kapal itu. Sri Lanka meningkatkan patroli AL untuk mencegat pemberontak Macan Tamil menyelundupkan senjata. Pada Oktober lalu, AL mengaku pihaknya telah menghancurkan kemampuan pemberontak Macan Pembebasan Tamil Eelam (LTTE) untuk menyelundupkan senjata ke pulau itu setelah menenggelamkan apa yang dikatakannya kapal terakhir yang membawa senjata. Sri Lanka sedang berusaha untuk meraih kemenangan militer atas Macan Tamil yang melakukan pemberontakan untuk mendirikan sebuah negara terpisah bagi etnik minoritas Tamil di negara yang berpenduduk mayoritas etnik Sinhala itu. Puluhan ribu orang tewas ke dua pihak sejak konflik itu meletus tahun 1972, demikian AFP.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007