Roma (ANTARA News) - Klub sepakbola Genoa hindari zona degradasi di liga Serie A Italia setelah meraih kemenangan vital 1-0 di kandang atas Parma, Sabtu waktu setempat. Tendangan penalti Marco Borriello tiga menit sebelum istirahat babak pertama menghasilkan sukses, setelah dia dijatuhkan di kotak penalti. Genoa memulai hari pertandingannya dengan hanya berada dua poin di atas zona degradasi dan dengan kemenangan ini berarti tim itu paling tidak bisa menikmati istirahat Natal secara aman. Sementara itu Parma berharap bisa menembus papan tengah klasemen meskipun mendapat beberapa tekanan, namun tim itu sulit mendapatkan jalan. Sementara itu di pertandingan lainnya, Sabtu, AS Roma menang 2-0 atas Sampdoria. Kapten Francesco Totti memberi keunggulan awal untuk Roma melalui golnya pada menit ke-18 melalui tendangan penalti, setelah Roma mendapat hadiah penalti karena Matteo Ferrari dijatuhkan oleh Stefano Lucchini di kotak penalti. Lucchini punya peluang bagus menyamakan kedudukan pada menit ke-31 namun tembakannya melebar. Roma semakin bermain menekan setelah istirahat babak pertama, dan kiper Sampdoria Luca Castellazzi tampil menawan ketika mentip bola hasil tendangan Simone Perrotta dari luar kotak penalti. Sampdoria cukup bersedih ketika pemainnya Volpi harus keluar dari lapangan setelah terkena akumulasi kartu kuning satu jam dari jalannya pertandingan babak kedua. Justru Roma memastikan kemenangan melalui gol keduanya yang dihasilkan oleh Totti pada menit-menit terakhir dari pertandingan. Roma yang mengalami dua kali kekalahan pertandingan terakhir mereka dan kalah 3-1 dari Torino di pertaningan pertama Piala Italia pada Rabu, berada empat poin dibelakang pimpinan klasemen Inter dengan 36 poin dari 17 pertandingan. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007