Bangkok (ANTARA Newss) - Tim juara sepakbola Piala Asia, Irak, merasa bingung dan terganggu ketika mereka harus mendengarkan lagu kebangsaan yang salah sebelum pertandingan pembukaan turnamen Piala Raja di Bangkok, Sabtu.
Ketika berbaris di lapangan dengan tangan dikepal di dada sebelum menghadapi Korea Utara (Korut), seluruh pemain Irak kemudian menjadi bingung dan saling berpandangan, ketika mereka mendengarkan lagu kebangsaan yang belum pernah mereka dengar sebelumnya.
Para penonton kemudian baru menyadari ada sesuatu yang salah ketika pada ofisial tim Irak yang duduk di tribun VIP secara sengaja mulai duduk di pertengahan lagu, sambil mengacungkan tangan ke udara, sebagai pertanda ingin tahu apa yang sedang terjadi.
"Itu bukan lagu kebangsaan kami, lagu apa itu. Dari mana mereka dapatkan?," teriak seorang pengurus Irak.
Akhirnya tim Irak mendengarkan lagu kebangsaan yang benar dan dimainkan diawal babak kedua.
Pihak panitia kemudian justru menyalahkan tim Irak, karena memberikan kaset yang salah saat tim tersebut mendarat di Bangkok minggu lalu, demikian laporan Reuters. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007