Jakarta (ANTARA News) - Perusahaan distributor sepeda motor, PT Wahana Artha Harsaka, akan melepas 590 juta saham (29,5% dari modal ditempatkan) melalui penawaran umum perdana (IPO) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Januari 2008.
Dalam sebuah pernyataannya di Jakarta, Selasa, manajemen perusahaan itu menyatakan periode penawaran saham dijadwalkan 23 hingga 25 Januari, kemudian diikuti dengan pencatatan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 31 Januari 2008.
Perseroan belum menentukan harga penawaran saham perdananya. Sementara PT Investindo Nusantara Sekuritas telah ditunjuk perseroan sebagai penjamin emisi saham tersebut.
Dalam sembilan bulan pertama tahun ini, Wahana Artha mengantongi laba bersih Rp11,50 miliar dengan penjualan bersih Rp1,48 triliun, sedangkan pada 2006 membukukan laba bersih Rp7,84 miliar dengan nilai penjualan bersih Rp2,18 triliun.(*)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2007