Jakarta (ANTARA) - Derby County balik menyengat setelah defisit agregat dua gol untuk mengalahkan Leeds United dalam agregat 4-3 setelah menang 4-2 dalam leg kedua di kandang lawan, Kamis dini hari WIB, untuk memastikan tempat pada final playoff Championship melawan Aston Villa.

Memperebutkan satu tempat terakhir promosi ke Liga Premier, Leeds unggul lebih dulu pada menit ke-24 ketika Kalvin Phillips melepaskan tendangan bebas yang langsung menyasar gawang tapi membentur mistar untuk mental yang lalu disambar Stuart Dallas untuk memasukkannya ke gawang lawang dari jarak dekat.

Gol itu membuat Leeds memimpin 2-0 dalam agregat. tetapi sebelum babak pertama usai, kesalahpengertian antara penjaga gawang Leeds Kiko Casilla dan bek Liam Cooper membuat pemain pengganti Derby Jack Marriott memanfaatkan kekeliruan itu untuk menjaringkan bola ke gawang yang sudah tak terjaga dalam sentuhan pertamanya terhadap bola dalam pertandingan itu.

Satu menit setelah itu Mason Mount membawa Derby unggul 2-1. Dua belas menit kemudian pada menit ke-58 Harry Wilson mengubah agregat menjadi 3-1 dari tendangan penalti.

Leeds masih berusaha bangkit untuk memperkecil ketertinggalan agregat lewat penyelesaian sempurna dari Dallas pada menit ke-62.

Leeds harus bermain dengan sepuluh orang mulai menit ke-78 setelah Gaetano Berardi dikeluarkan dari lapangan akibat menerima kartu kuning kedua yang dia terima gara-gara mengganjal Bradley Johnson.

Wilson melepaskan bola untuk membentur tiang gawang sehingga gagal menciptakan gol penentu kemenangan untuk Derby yang dilatih Frank Lampard. Tetapi pada menit ke-84 Marriott yang justru berhasil memasukkan bola sebagai gol penentu kemenangan setelah meneruskan kreasi manis dari Richard Keogh.

Derby County akan menantang Aston Villa pada final playoff 27 Mei nanti di Stadion Wembley, demikian Reuters.

Baca juga: Menang adu penalti antar Villa ke final playoff

Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2019