Washington (ANTARA News) - Amerika Serikat akan menawarkan bantuan senilai 500 juta dolar kepada pemerintah moderat Palestina pada konferensi donor-donor internasional, Senin, kata seorang pejabat AS, Sabtu. "AS akan memberikan sumbangan banyak sekali. Besarnya sumbangan itu adalah 100 juta dolar lebih banyak ketimbang tahun lalu, dari sekitar lebih dari 500 juta dolar," kata seorang pejabat pemerintah yang tidak bersedia disebutkan jatidirinya, seperti dikutip AFP. Jumlah itu masih harus mendapat persetujuan Kongres AS. Pemerintah Preiden George W. Bush telah meminta Kongres menyetujui bantuan ekonomi 400 juta dolar untuk Palestina dalam tahun anggaran 2007-2008 yang dimulai 1 Oktober. Jumlah itu tidak disetujui. Menlu Condoleezza Rice, Minggu, akan menghadiri konferensi itu yang bertujuan mendukung reformasi lembaga-lembaga politik, keamanan dan ekonomi yang akan menjadi tiang penyokong negara Palestina mendatang. Konferensi itu diselenggarakan pemerintah Prancis menyusul pertemuan 27 Nopember di Annapolis, Maryland, AS, yang merupakan perundingan perdamaian Palestina-Israel yang serius dalam tujuh tahun. AS ingin membantu Presiden Mahmud Abbas yang faksinya, Al Fatah, diusir dari Jalur Gaza oleh kelompok Hamas dalam pertempuran sengit Juni lalu. Hamas, yang masuk dalam daftar Washington sebagai kelompok teroris, mengundang banyak perhatian ketika ia menang dalam pemilu di Tepi Barat dan Jalur Gaza tahun 2006. Menjelang kemenangan dalam pemilihan itu, bantuan AS untuk Palestina mencapai sekitar 250 juta dolar tiap tahun. Sejak itu, AS mengekang bantuan keuangannya terhadap Palestina, terutama pengeluaran dana 40 juta dolar sedikit demi sedikit dalam bantuan darurat kepada penduduk Gaza Juni lalu. Jurubicara Departemen Luar Negeri AS, Sean McCormack mengemukakan kepada wartawan bahwa Rice akan bertemu dengan Perdana Menteri Palestina, Salam Fayyad, di Paris, Minggu, tetapi ia menolak mengatakan berapa jumlah bantuan yang akan dijanjikan Washington kepada Palestina. Pada hari Senin, selain konferensi dengan negara-negara donor yang melibatkan 90 delegasi, Rice akan melakukan perundingan bilateral dengan Menlu Israel, Tzipi Livni, Menlu Prancis, Bernard Kouchner dan Presiden Prancis Nicolas Sarkozy. (*)
Copyright © ANTARA 2007