Jakarta (ANTARA News) - Trafik pengiriman pesan singkat elektronik (SMS) pelanggan PT Excelcomindo Pratama (XL) pada natal dan tahun baru mendatang diperkirakan mengalami lonjakan sekitar 200 persen.
VP Network Planning XL, Kukuh Sarwono, dalam siaran pers yang diterima ANTARA di Jakarta, Kamis, menjelaskan trafik SMS di hari normal pada jam sibuk mencapai 2.000 pesan per detik, dengan total lebih dari 60 juta SMS per hari.
"Kalau trafik panggilan keluar yang dilakukan pelanggan XL rata-rata 105 juta panggilan per hari. Untuk natal dan tahun baru nanti, khusus trafik SMS kami perkirakan melonjak hingga 200 persen," katanya.
Kenaikan trafik SMS itu masih lebih rendah dibanding saat lebaran beberapa waktu. Pada lebaran 2007, lonjakan telepon
(voice) hampir mencapai 600 persen dibanding lebaran tahun sebelumnya.
Kukuh Sarwono memperkirakan lonjakan trafik SMS maupun telepon pada natal dan tahun baru mendatang, akan mirip dengan tren kenaikan yang berlangsung pada lebaran lalu.
"Lonjakan trafik pada lebaran lalu menjadi referensi untuk menyiapkan jaringan layanan yang lebih baik. Kapasitas jaringan XL saat ini mampu menghadapi lonjakan trafik
voice hingga 300 persen," tambah Kukuh Saworo.
Ia menambahkan, untuk mendukung layanan komunikasi bagi jutaan pelanggannya, saat ini XL telah memiliki lebih dari 10.000 BTS, baik untuk 2G dan 3G.
Selain itu, perusahaan ini juga telah membangun jaringan
fiber optic yang membentang di sepanjang Pulau Jawa dan tersambung melalui jaringan kabel bawah laut ke Pulau Sumatera, Batam, Kalimantan dan Sulawesi. (*)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2007