Jakarta (ANTARA News) - Undian pembagian grup Liga Champions Asia (LCA) 2008 akan berlangsung di Kantor AFC, Kuala Lumpur, Malaysia pada 17 Desember, dengan tanpa keikutsertaan klub-klub dari Indonesia. Seperti dikutip dari situs resmi Konfederasi sepak Bola Asia (AFC), sebanyak 28 tim yang akan mengikuti undian dibagi ke dalam tujuh grup yang masing-masing grup berisi empat tim. Mereka dibagi dalam empat grup untuk Asia Barat, Asia Tengah dan Selatan, tiga grup untuk zone Asia Timur dan ASEAN. Pemenang tiap grup akan lolos ke babak kedua dimana akan bergabung dengan juara bertahan asal Jepang Urawa Red. Babak penyisihan kompetisi ini akan mulai bergulir pada 12 Maret-21 Mei. Babak delapan besar pada 17 dan 24 September sedang semifinal pada 8 dan 22 Oktober. Dua leg untuk laga final dijadwalkan 5 November dan 12 November. Daftar peserta Liga Champions Asia 2008:Asia Barat: Kuwait: Kuwait Sports Club dan Al QadsiyaQatar: Al Sadd dan Al GharafaUEA: Al Wasl dan Al WahdaSuriah: Al Karama dan Al IttihadArab Saudi : Al Ittihad dan Al AhliIrak : Arbil dan Al Quwa Al Jawiya Asia Tengah dan SelatanIran: Saipa dan SepahanUzbekistan : Pakhtakor dan KuruvchiASEANVietnam: Becamex Binh Duong dan Nam DinhThailand : Chonburi FC dan Krung Thai BankAustralia : Melbourne Victory dan Adelaide UnitedAsia TimurJepang : Kashima Antlers dan Gamba OsakaKorsel : Chunnam Dragons dan Pohang SteelersCina : Changchun Yatai dan Beijing Guo-an.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007