Nakhon Ratchasima (ANTARA News) - Menegpora Adhyaksa Dault meminta semua pihak di Tanah Air agar tidak memberikan pernyataan miring tentang kontingen Indonesia karena hal itu justru bisa melemahkan mental bertanding atlet di SEA Games 2007 yang saat ini berlangsung di Nakhon Ratchasima. Pernyataan tersebut disampaikan Adhyaksa untuk menanggapi komentar tokoh pers di salah satu media nasional di Jakarta. "Saya menyesalkan pernyataan di sebuah media di Tanah Air yang mengatakan bahwa atlet kita tidak punya nyali dan tidak punya daya juang. Seharusnya yang ngomong itu langsung melihat ke sini bagaimana para atlet sudah berjuang susah payah membela negara," kata Adhyaksa di Nakhon Ratchasima, Selasa. Namun kegeraman Adhyaksa tersebut sedikit mencair ketika ia pun kemudian larut dalam suka cita ketika Suryo Agung menjadi yang tercepat lari nomor 200m putra. Dengan emas kedua dari Suryo itu, yang juga juara di nomor 100m, maka atlet secara keseluruhan menyumbang tujuh emas dan sementara menjadi penyumbang emas terbanyak untuk Indonesia. Lebih jauh Adhyaksa menegaskan bahwa ia masih percaya bahwa kondisi kontingen Indonesia yang saat ini masih berjuang, tidak seburuk yang diperkirakan orang di Tanah Air. "Pertandingan masih akan berlangsung empat hari lagi dan masih banyak cabang lain yang belum dipertandingkan, bagaimana bisa dikatakan kalau kontingen Indonesia makin terpuruk," katanya. Pernyataan Adhyaksa didukung oleh Setya Dharma Madjid, koordinator Satgas bagian bola besar yang mengatakan bahwa dari 25 emas yang dikumpulkan Indonesia (sampai Selasa pukul 20.00 WIB), masih belum ditambahkan dari cabang yang belum dipertandingkan dan merupakan cabang andalan. Cabang-cabang olahraga lainnya yang masih diharapkan menambah perolehan medali adalah pencak silat, canoeing, bulutangkis, karate dan taekwondo. Indonesia pada pertandingan hari keenam, Selasa (pukul 20.00 WIB), berhasil menambah enam medali emas yang berasal dari atletik (2), panahan (2), binaraga (1) dan balap sepeda (1). Dengan tambahan lima emas tersebut, kontingen Indonesia telah mengumpulkan total 25 emas, tapi belum berhasil mengangkat posisi dari urutan keenam dibawah Thailand, Vietnam, Singapura, Malaysia dan Filipina. Berikut perolehan medali sementara Selasa, pukul 20.00 WIB:1. Thailand 94 86 71 2. Vietnam 46 28 54 3. Singapura 37 30 28 4. Malaysia 30 28 55 5. Filipna 29 40 60 6. INDONESIA 25 32 49 7. Myanmar 4 15 25 8. Laos 4 1 22 9. Kamboja 2 3 6 10.Brunei 0 1 2.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007