Rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2019 tingkat Provinsi Lampung, di Hotel Novotel Bandarlampung, Jumat, pasangan nomor urut 01 itu mengalahkan pasangan capres-cawapres nomor urut 02 yang memperoleh 47.184 suara.
Rapat pleno terbuka itu dipimpin oleh Ketua KPU Provinsi Lampung Nanang Trenggono dan dihadiri komisioner KPU setempat.
Rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2019 tingkat Provinsi Lampung itu menyebutkan, jumlah suara sah tercatat 99.306 suara, sedangkan yang tidak sah 1.872 suara.
Rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2019 tingkat Provinsi Lampung, berlangsung sejak Kamis (8/5). Hingga sekarang rekapitulasi penghitungan suara pemilu dari beberapa kabupaten di Lampung masih berlangsung.
Sejumlah kabupaten dan kota di Lampung telah menyelesaikan penghitungan suara di tingkat provinsi.
Kabupaten dan kota yang telah menyelesaikan penghitungam suara, yakni Kabupaten Mesuji, Waykanan, Pringsewu, Kota Metro, Tulangbawang Barat, Tanggamus, Pesawaran, Kota Bandarlampung, dan Lampung Timur.
Sementara penghitungan suara untuk sejumlah kabupaten lainnya di Lampung masih berlangsung.
Secara umum rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2019 tingkat Provinsi Lampung, berlangsung tertib dan aman.
Kendati hujan interupsi masih terus terjadi, baik dari Bawaslu maupun saksi-saksi baik dari partai maupun saksi capres-cawapres.
Pewarta: Agus Wira Sukarta
Editor: Chandra Hamdani Noor
Copyright © ANTARA 2019