Barcelona (ANTARA News) - Ketua Barcelona, Joan Laporta, Minggu, mengatakan megabintang asal Brazil, Ronaldinho tidak dijual dan membantah laporan bahwa klub itu sedang berunding dengan raksasa Inggris, Chelsea atau juara Eropa, AC Milan. Berbicara setelah Barcelona menang 2-1 atas Deportivo La Coruna, Minggu, Laporta berkata, "Kami tidak akan menjual Ronaldinho. Kami tidak berhubungan dengan Chelsea, Milan atau tim lain. "Kami memperhitungkan Ronaldinho dan anda bisa lihat malam ini bahwa dia berjuang seperti semua pemain lainnya." Chelsea, milik miliarder Rusia, Roman Abramovich, termasuk sebagai yang berpotensi mengincar dia bersama Milan yang sudah memiliki beberapa rekan Ronaldo sesama pemain internasional. Ronaldinho kurang menonjol musim ini dan pemain asal Brazil yang berusia 27 tahun ini kontraknya akan selesai Juni 2010, berusaha mengembalikan penampilan terbaiknya dan Barcelona menginginkan para suporter mengelu-elukan idola mereka. Laporan menyebutkan, kegemaran Ronaldinho terhadap pesta-pesta sampai larut malam menjadi penyebab kemundurannya meski klub berusaha menutup masalah itu. Ronaldinho, pemenang Ballon d`Or 2006, turun bagi Barca lawan Deportivo Minggu dan mencetak gol keenamnya musim ini ketika timnya unggul empat poin dari Real Madrid dengan kemenangan 2-1 di Nou Camp, demikian laporan AFP. (*)
Copyright © ANTARA 2007