Jakarta (ANTARA) - Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto menyebut sebuah industri petrokimia dengan nilai investasi yang masih dirahasiakan siap berinvestasi di Kawasan Industri Java Integrated Industrial and Port Estate (JIIPE) di Gresik, Jawa Timur.
"Kami mendapat konfirmasi dari beberapa industri, termasuk kawasan industri di Jawa Timur, akan ada investor besar masuk. Nilainya besar, namanya masih rahasia," kata Airlangga ditemui saat menggelar buka puasa bersama di rumah dinasnya, Jakarta, Kamis.
Menurut Airlangga, industri petrokimia ini sedang melakukan pembebasan lahan, yang mengindikasikan bahwa calon investor tersebut serius menanamkan investasinya di Tanah Air.
"Kalau sudah pembebasan lahan artinya serius kan. Ini investasi jangka panjang, jadi mulai beroperasi pada 2022," ujar Airlangga.
Ketua Umum Partai Golongan Karya ini optimistis bahwa investasi di sektor industri akan semakin menggeliat usai perhelatan pemilihan umum dan pemilihan presiden, beberapa waktu lalu.
"Tentu kami berharap bahwa pascahasil pileg dan pilpres nanti, ekonomi bergairah," ujar Menperin. (*)
Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Masuki M. Astro
Copyright © ANTARA 2019