Kami mengajak para relawan dan donatur untuk terus berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan
Mataram (ANTARA) - Lembaga sosial nirlaba Aksi Cepat Tanggap (ACT) Cabang Nusa Tenggara Barat (NTB) membagikan paket berbuka puasa kepada para penyintas gempa dan kaum dhuafa di Pulau Lombok selama Ramadhan 1440 Hijriah.
"Kami membagikan paket berbuka puasa sebanyak 100 paket setiap hari di lokasi yang berbeda-beda. Kegiatan tersebut akan berlangsung hingga akhir Ramadhan," kata Kepala Program ACT NTB, Muhammad Romi Saifudin, di Mataram, Kamis.
Ia menjelaskan program tersebut bertujuan untuk berbagi kebahagiaan dan keberkahan bulan suci Ramadhan.
Sasaran penerima paket berbuka puasa adalah orang yang berhak menerima zakat, yakni fakir, miskin, amil, mualaf, hamba sahaya, gharimin, fisabilillah, dan ibnu sabil.
Distribusi paket berbuka, kata Romi, dilakukan oleh Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) ACT NTB yang berasal dari unsur mahasiswa dan masyarakat umum. Sebanyak 20 relawan bergerak ke lokasi-lokasi yang sudah disurvei untuk memastikan jumlah sasaran penerima.
Salah satu lokasi pembagian paket berbuka puasa adalah Rumah Sakit Umum Provinsi NTB. Tempat pelayanan medis tersebut sengaja dijadikan sasaran karena banyak keluarga pasien dari kalangan keluarga kurang mampu yang menjalankan ibadah puasa.
"Kami juga mendistribusikan ke kaum dhuafa yang ada di Tempat Pembuangan Sampah Kebon Kongok, Kabupaten Lombok Barat. Para pemulung di lokasi tersebut juga tetap berpuasa," ujar Romi didampingi Tim Kemitraan ACT NTB, Juaini Pratama.
Untuk sasaran dari kalangan penyintas gempa, lanjut Romi, tersebar di seluruh Kabupaten Lombok Utara. Sedangkan di Kabupaten Lombok Barat hanya menyasar penyintas gempa di Kecamatan Gunungsari, Batulayar, Narmada dan Lingsar.
Sementara di Kabupaten Lombok Timur di Kecamatan Sambalia, sedangkan di Kabupaten Lombok Tengah difokuskan di Kecamatan Kopang, yang juga terdampak rentetan gempa bumi yang terjadi pada 29 Juli dan sepanjang Agustus 2018.
Ia mengatakan dana pengadaan paket berbuka tersebut berasal dari sumbangan para relawan dan donatur yang menjalin kemitraan dengan ACT dalam hal kegiatan sosial.
"Kami mengajak para relawan dan donatur untuk terus berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan, karena sebagian rezeki yang kita terima ada hak yang harus diberikan kepada kaum dhuafa," kata Romi.
Baca juga: ACT Bali siapkan 10.000 makanan buka puasa lewat "Dapur Ramadhan"
Baca juga: ACT sebarkan 79 dai ke pelosok Indonesia
Pewarta: Awaludin
Editor: Dewanti Lestari
Copyright © ANTARA 2019