Nakhon Ratchasima (ANTARA News) - Cabang renang pada hari kedua perlombaan itu, Sabtu, hanya mampu menyumbangkan satu medali perunggu dari nomor 200 meter gaya ganti perorangan melalui Mohammad Akbar Nasution dengan catatan waktu 2 menit 09,25detik.
Catatan waktu Akbar tersebut terpaut 3,75 detik dari peraih medali emas Miguel Molina dari Filipina, sedangkan perak direbut perenang tuan rumah Thailand dengan catatan 2 menit 09,12 detik.
"Saya sudah berusaha keras tapi saya tetap kalah kuat dari mereka," kata perenang peraih medali perak nomor 400 meter gaya ganti perorangan putra yang dia dapatkan pada hari pertama, Jumat.
"Hari pertama (Jumat) saya tampil dengan percaya diri penuh sehingga saya mampu meraih medali perak yang cukup lumayan sebagai prestasi," tambahnya.
Hari kedua pertandingan cabang renang, Sabtu, juga mempertandingkan nomor 100 meter gaya bebas putra, 100 meter gaya kupu-kupu putri dan putra, 400 meter gaya bebas putri, 200 meter gaya ganti perorangan putra, dan 4x100 meter gaya bebas estafet putri.
Namun selain Akbar, beberapa perenang Indonesia yang turun di kelas itu gagal meraih medali.(*)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007