Perseroan baru akan mentargetkan penanaman modal di Indonesia DOHA dan JAKARTA, 6 Desember (ANTARA/PRNewswire-AsiaNet) -- Pemerintah Indonesia hari ini menandatangani perjanjian usaha patungan dengan Qatar Investment Authority (QIA), wahana penanaman modal mendunia Pemerintah Qatar, untuk mendirikan perseroan di bidang investasi senilai US$1 miliar. Usaha patungan ini, yang akan dimiliki 15 persen oleh pemerintah Indonesia dan 85 persen oleh QIA, akan mencari peluang investasi di Indonesia di beragam sektor. Sektor ini diperkirakan terutama mencakup sumber daya alam dan prasarana, bersama dengan proyek industri dan keuangan lain. QIA didirikan oleh Negara Bagian Qatar untuk memperkuat ekonomi negara tersebut dengan melakukan diversifikasi ke dalam jenis-jenis aset baru. Sebagai penanam modal berkelas dunia, QIA mematuhi disiplin keuangan dan perniagaan terketat. Ia memiliki prestasi baik menanam modal dalam jenis aset yang berbeda, termasuk surat berharga terdaftar, hak milik, aset alternatif dan modal saham swasta. Dr. Hussain, Eksekutif Anggota Dewan QIA dan wakil Departemen Keuangan Indonesia, hari ini menandatangani perjanjian tersebut pada upacara di Jakarta yang juga dihadiri Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla, Wakil Presiden Republik Indonesia. Dr. Hussain, Direktur Eksekutif QIA, mengatakan: "Kami gembira telah merampungkan perjanjian ini hari ini. Kemitraan kami dengan Pemerintah Indonesia memungkinkan kami bersama-sama menanam modal jangka panjang dalam ekonomi menarik Indonesia. Usaha patungan ini merupakan perluasan alamiah strategi kami untuk semakin memfokuskan investasi di Asia, dan seperti telah diketahui merupakan peristiwa penting." Tentang Qatar Investment Authority Qatar Investment Authority semula didirikan oleh Negara Bagian Qatar pada tahun 2005 untuk memperkuat ekonomi negara tersebut dengan melakukan diversifikasi ke dalam jenis-jenis aset baru. Dengan mengandalkan warisan penanaman modal yang telah berjalan selama lebih dari tiga dekade; portofolio investasi strategis jangka panjangnya melengkapi kekayaan Negara Bagian Qatar dalam sumber daya alam. QIA, yang berkantor pusat di Doha, diuntungkan dari menjadi bagian penting dari visi ekonomi Negara Bagian Qatar yang memungkinkannya menanam modal dengan cara yang melampaui jalannya siklus ekonomi dan gejolak pasar uang. Kemampuan QIA mengambil pandangan jangka panjang dalam strategi investasinya menawarkan manfaat stabilitas untuk semua pemegang saham. Sumber: Qatar Investment Authority Kontak: Qatar Investment Authority, mediarelations@gqic.gov.qa; atau Patrick Donovan, Toby Mountford dan Fiona Mulcahy, kesemuanya dari Citigate Dewe Rogerson, +44-0207-638-9571
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2007