Beijing (ANTARA) - Wakil Perdana Menteri China Liu He akan tetap melakukan perjalanannya ke Amerika Serikat pekan ini untuk membicarakan perang dagang.
Namun pihaknya akan mempersingkat kunjungan tersebut, seperti yang dilaporkan surat kabar South China Morning Post (SCMP), Senin, mengutip sumber rahasia yang menjelaskan rencana terbaru itu.
Menurutnya, Liu kini diperkirakan bertolak dari Beijing pada Kamis, tiga hari lebih cepat dari yang dijadwalkan, dan akan meninggalkan Washington keesokan harinya.
Harian Wall Street Journal menyebutkan sebelumnya China mempertimbangkan pembatalan pembicaraan dagang pekan ini. Hal tersebut dikarenakan oleh sejumlah komentar Presiden AS Donald Trump, bahwa ia akan menaikkan tarif AS terhadap produk impor China senilai 200 miliar dolar AS pekan ini dan menargetkan ratusan miliar lainnya segera.
Sumber: Reuters
Penerjemah: Asri Mayang Sari
Editor: Eliswan Azly
Copyright © ANTARA 2019