Liverpool (ANTARA News) - Setelah 18 tahun menunggu untuk meraih gelar terhormat dalam Liga Utama Inggris (Premiership), Liverpool asuhan Benitez berbunga-bunga kembali membuka gerbang peluang setelah mengalahkan Bolton 4-0. Tidak pelak manajer Liverpool, Rafael Benitez, gembira dengan hasil yang dicapai oleh anak asuhnya itu. Keempat gol itu dicetak oleh Sami Hyypia, Fernando Torres dan Ryan Babel, serta satu gol dari Steven Gerrard lewat titik penalti. Keempat gol itu memupus harapan Bolton di bawah asuhan manajer Gary Megson. Torres yang dikontrak senilai 21 juta pound tampil tidak mengecewakan, bahkan mengundang decak kagum para penonton. Ia telah mencetak tujuh gol dalam 17 pertandingan. Hasil itu membuat Benitez tampak makin percaya diri. Bahkan ia menyebut Liverpool bakal mengoreksi posisi papan atas yang sekarang ini diduduki oleh Arsenal, Chelsea dan Manchester United. Benitez mengatakan, "Pada Desember dan Januari ini, kami harus turun dalam banyak pertandingan. Silakan saksikan sendiri. Kami harus membuat skuad tetap fokus dan berkonsentrasi penuh." "Meski dalam tiga tahun belakangan ini, kami tidak mampu bersaing menjadi juara, kini peluang itu lebih terbuka karena kami memiliki skuad yang lebih kuat dengan modal kepercayaan diri." "Biarkan kami menanti sampai tiba saatnya pada akhir Januari ini. Kami memiliki kepercayaan diri dan berusaha sekuat tenaga untuk membuka kembali harapan, dan berharap tim-tim lain membuat kekeliruan." "Meski kepercayaan diri tim begitu tinggi, kami akan terus waspada. Kami akan meningkatkan ketrampilan pemain meski mereka telah bermain baik selama ini." Torres yang dibeli dari Atletico Madrid tampil memukau. Ia menjadi figur sentral bagi Liverpool. Benitez berharap kepada striker asal Spanyol itu untuk menjadi mesin gol bagi klubnya. Ia mengatakan, "Ketika engkau memiliki striker yang mampu mencetak 20 gol dalam satu musim kompetisi, hal ini tentu membantu kekompakan dan ketangguhan lini pertahanan." "Selama ini tim telah bermain dengan baik, meski masih belum fantastis benar. Buktinya kami mampu menyajikan pertandingan yang menarik untuk ditonton bahkan membuka sejumlah peluang terjadinya gol. Kami mencetak empat gol bahkan bisa lebih." Perjalanan Bolton sarat onak, seperti diungkapkan oleh Megson. Ia mengatakan, "Kami teramat senang dengan hasil pertandingan pada pekan lalu dengan mampu mengalahkan United." Ia mengemukakan, "Saya sudah mengatakan kepada para pemain sebelum turun bertanding bahwa mereka hendaknya menampilkan pemain seperti ketika mengalahkan United." "Tidak ada yang berubah dalam tujuan jangka pendek dan jangka panjang. Kami tahu apa yang harus dilakukan," katanya menambahkan. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007