Melalui rekaman video, ia juga meminta para buruh kreatif dan inovatif mengingat dunia kerja semakin dinamis dan kompetitif.
"Buat pekerja Indonesia di dalam maupun luar negeri, mari kita jadikan tahun 2019 sebagai momentum perubahan pasar kerja yang semakin dinamis dan fleksibel, dunia yang semakin kompetitif," katanya.
Hanif juga berpesan kepada para buruh untuk meningkatkan kecintaan pada bangsa dan negara.
"Tetap semangat dan jangan pernah lelah mencintai Indonesia," katanya.
Baca juga:
Presiden ajak masyarakat rayakan Hari Buruh dengan kegembiraan
Komnas Perempuan soroti kesetaraan upah bagi perempuan pekerja
Pewarta: Anita Permata Dewi
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2019