Paris (ANTARA News) - Chelsea dan AC Milan merupakan tim terakhir yang membukukan diri ke putaran babak sistem gugur kompetisi Liga Champions, setelah lolos dari grup penyisihan pada pertandingan Rabu.
Dua tim itu bergabung dengan Arsenal, Manchester United, Barcelona, Inter Milan, Roma dan Sevilla, yang sudah memastikan diri lolos ke putaran berikutnya, sehingga tinggal delapan tiket lagi yang diperebutkan.
Di antara tim lain yang harus bekerja keras untuk dapat mengikuti tim yang sudah lolos itu adalah tim juara Eropa sembilan kali, Real Madrid, yang dengan mengejutkan kandas 2-3 di Werder Bremen.
Kekalahan Real itu menyebabkan pintu Grup C terbuka lebar, sehingga empat tim yang berlaga pada grup itu masih memiliki kesempatan untuk maju ke putaran 16 besar.
Sebaliknya, Chelsea yang sudah lolos dari penyisihan grup akan dengan aman menghadapi Valencia di kandang sendiri, setelah pimpinan Grup B itu memetik kemenangan 4-0 di Rosenborg.
Pertemuan terakhir Chelsea dengan tim Norwegia itu, berkesudahan 1-1 di Stamford Bridge sehingga Jose Mourinho terdepak, merupakan pembalasan ketika dengan gesit mereka mengoyak barisan bertahan Rosenborg.
Gol yang masing-masing diciptakan Alex dan Joe Cole dan dua melalui Didier Drogba, membuat pendukung mereka tidak putus-putusnya mengelukan tim kesayangan mereka itu.
Kapten tim Biru, John Terry menyatakan gembira dengan majunya mereka ke putaran berkutnya.
"Kami mengawali pertandingan dengan baik. Lapangan sedikit basah dan sukar beradaptasi dengan baik. Kami benar-benar merasa kepayahan, namun gol pertama itu benar-benar menolong para pemain untuk dapat menekan lawan," katanya.
"Ini merupakan penampilan terbaik Chelsea dan seharusnya kami mendapatkan lebih banyak gol. Terima kasih kepada semua pemain atas penampilan mereka yang baik sehingga kami dapat melaju ke putaran berikutnya," katanya kepada Sky Sports, seperti dikutip AFP.
Liverpool membuat nasib mereka hidup kembali setelah memenangi pertandingan 4-1 lawan pemimpin Grup A, FC Porto, di Anfield, dengan gol yang diciptakan Fernando Torres dua kali dan Steven Gerrard serta Peter Crouch menambahnya pada menit akhir.
Kemenangan itu membuat tim asuhan Rafael Benitez yang juara 2005 itu membutuhkan satu kemenangan lagi saat bertemu dengan Marseille, yang kalah 1-2 di Istanbul dari Besiktas, agar dapat menempatkan diri mereka dalam kompetisi 16 besar.
Ketidaksetujuan Benitez atas kebijakan alih status Tom Hicks dan George Gillett kini membuktikan hal itu fatal dalam kampanye Liverpoll di kancah kompetisi Eropa.
Jalur benar
Di Glasgow, Celtic membuka jalur yang benar ketika bermain 2-1 lawan Shakhtar Donetsk, dengan gol awal dilakukan pemain dari Ukraina, Brandao, namun Jiri Jarosik menyamakan kedudukan sampai akhirnya secara dramatis Massimo Danati membukan angka kemenangan Celtic pada injury time.
Gordon Strachan acung jempol atas penampilan para pemainnya yang melakukan penetrasi keras untuk memenangi pertandingan amat menentukan di Grup D.
Pelatih Celtic itu mengatakan, "Setelah menyaksikan jalannya pertandingan, saya melihat semacam skenario yang berjalan dan tidak dapat diprediksi dalam pertandingan sepak bola."
"Kami memiliki pemain tengah di bagian kiri, pemain tengah di kanan serta pemain bertahan berusia 34 tahun yang belum pernah turun selama empat sampai lima bulan," katanya.
"Namun kami mampu memenangi pertandingan dengan hati besar dan pemain tampil amat fantastik," katanya.
Kemenangan itu membuat Celtic berada di urutan kedua Grup D dengan memiliki sembilan poin, sedangkan AC Milan maju ke babak selanjutnya bulan depan setelah bermain imbang 1-1 lawan Benfica.
Pelatih Milan, Carlo Ancelotti menyatakan timnya tetap mempertahankan posisi mereka di urutan teratas grup dan mereka akan memusatkan perhatian untuk mewujudkan hal itu.
"Kami tampil baik pada babak pertama tetapi pada babak kedua mendapat sedikit ganjalan. Mungkin kami melakukan beberapa kesalahan kecil di bagian pertahanan dan kami terus mendapat tekanan," katanya. (*)
Copyright © ANTARA 2007