Makassar (ANTARA) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan bergerak cepat mengirimkan bantuan ke beberapa daerah yang mengalami musibah banjir di Sulsel.
Wakil Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman di Makassar, Selasa, mengatakan dirinya bersama Kepala BPBD Sulsel rencananya akan segera mengunjungi titik banjir di Sulsel.
"Untuk pendistribusian bantuan, Pemprov sudah drop," ujarnya pada Rapat Koordinasi Penanganan Banjir yang melanda sejumlah daerah di Sulsel hari ini.
Ia menjelaskan, pemrov juga segera dmendirikan posko siaga bencana untuk mengantisipasi kondisi yang terjadi.
Dia mengatakan permasalahan banjir ini hampir setiap tahun melanda hampir seluruh Kabupaten/Kota di Sulawesi Selatan. Untuk itupihaknya meminta instansi terkait agar segera dapat menyelesaikannya.
Tingginya intensitas hujan menyebabkan sejumlah daerah di Sulsel terendam banjir seperti Kabupaten Enrekang, Kabupaten Tana Toraja, dan Kawasan Luwu Raya.
Sejumlah fasilitas umum seperti sekolah, mesjid serta pemukiman warga terendam air.
"Alhamdulillah tim dari dinas sosial daerah masing-masing juga sudah turun ke lapangan. Insya Allah kita akan terus memonitor dan melakukan back up selama mereka. Jika ( Pemerintah daerah bencana) mengirimkan surat darurat maka kita akan penetrasi lebih dalam," ujarnya.
Pewarta: Abdul Kadir
Editor: Masnun
Copyright © ANTARA 2019