Kuala Lumpur (ANTARA) - Pasangan Capres - Cawapres Joko Widodo - Ma'ruf Amin unggul dalam rakapitulasi penghitungan suara Pemilu 2019 di Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Kuching.
Ketua PPLN Kuching, Adi Dewanto, Senin, mengatakan rekapitulasi penghitungan suara PPLN Kuching berlangsung mulai Kamis 18 April hingga Minggu, 28 April 2019.
Berdasarkan hasil rekapitulasi surat suara pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin mendapatkan 44.992 suara atau 63 persen dan pasangan Prabowo Subianto meraih 26.461 suara atau 37 persen.
Dalam pemilihan tersebut jumlah surat suara sah mencapai 71.453 atau 95,42 persen dan jumlah suara tidak sah mencapai 3.435 atau 4,58 persen.
Untuk perolehan suara partai peringkat pertama diraih PDIP sebanyak 13.708 suara, Partai Gerindra 12.539, Partai Golkar 9.062 suara, Perindo 5.085 suara, PKS 4.032 suara, Partai Nasdem 4.017 suara, Partai Demokrat 3.088 suara, Partai Berkarya 2.293 suara, PAN 2.192 suara, PPP 2.302 suara, PSI 923, Hanura 657 suara, PBB 389 suara, Garuda 302 suara dan PKPI 273 suara.
Jumlah suara sah 66.908 suara sedangkan jumlah suara tidak sah 7.952 suara.
Pewarta: Agus Setiawan
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2019