Jakarta (ANTARA) - Penyerang Rishadi Fauzi siap memperkuat Persija Jakarta menghadapi klub Liga Vietnam Becamex Binh Duong pada Grup G Piala AFC 2019, Rabu (1/5).
Dikutip dari laman resmi Persija di Jakarta, Senin, nama Rishadi masuk dalam 18 pemain yang dibawa ke Vietnam. Dia dinyatakan sudah pulih dari cedera yang dideritanya selama lebih kurang 1,5 bulan terakhir.
"Selama pemulihan tidak ada kegiatan sama sekali. Saat ini selama seminggu terakhir saya sudah dapat berlatih. Dokter sudah memberikan izin berlatih normal, tinggal bagaimana di pertandingan nanti," ujar Rishadi.
Pemain berusia 28 tahun itu menegaskan, dirinya saat ini fokus meningkatkan kebugaran. Dia mengaku belum 100 persen karena baru saja bergabung dalam latihan penuh bersama rekan-rekannya.
Meski demikian, mantan pemain Persebaya itu berjanji memberikan yang terbaik jika diturunkan oleh pelatih tim Ivan Kolev.
"Sebagai pemain profesional, saya harus siap kalau pelatih meminta bermain," tutur dia.
Hadirnya Rishadi di skuat berjuluk Macan Kemayoran membuat Ivan Kolev memiliki lebih banyak pilihan penyerang di tim.
Di Piala AFC, Persija tercatat hanya memiliki dua penyerang yaitu Bambang Pamungkas dan Silvio Escobar.
Demi menambal kekurangan performa kedua nama itu, Kolev beberapa kali terpaksa menurunkan pemain dari posisi lain sebagai striker seperti pemain sayap Heri Susanto dan playmaker Bruno Matos.
Persija untuk sementara berada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup G Piala AFC 2019 dengan empat poin.
Demi memperbesar peluang dari fase grup, mereka harus menaklukan Becamex Binh Duong dalam laga keempatnya di grup yang berlangsung di Stadion Binh Duong, Thu Dau Mot, Vietnam, Selasa (1/5) mulai pukul 17.00 WIB.
Baca juga: Ceres Negros: silakan saja sebut kami 'tim Eropa'
Baca juga: Stamina akhir laga, kunci Ceres Negros pecundangi Persija
Baca juga: Kapten Persija merasa kurang tanpa Jakmania
Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2019