Bandung (ANTARA News) - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) resmi akan mengusung pasangan H. Agum Gumelar - H Rudi Harsa Tanaya pada Pemilihan Kepala Daerah Jawa Barat (Pilkada Jabar) 2008 mendatang. Keputusan politik PDIP untuk pencalonan cagub/ cawagub Jabar itu diambil dari hasil Rapat Pleno DPP PDIP yang berlangsung di Jakarta, Selasa. "Rapat pleno DPP PDIP telah final mengusung pasangan Agum - Rudi pada Pilkada Jabar," kata Ketua DPD PDIP Jabar yang juga cawagub dari PDIP, H. Rudi Harsa Tanaya. Dengan demikian, PDIP menjadi parpol pertama di Jabar yang menetapkan pasangan calon gubernur/ wakil gubernurnya sekaligus `menyalip` beberapa parpol besar lainnya di provinsi itu. Rudi menyebutkan, cagub dan cawagub yang sudah ditetapkan itu akan menghadap ke DPP PDIP pada Jumat (30/11) mendatang, sekaligus membahas program untuk lima tahun ke depan. "Pak Agum dan saya akan menghadap Jumat nanti," katanya. Selanjutnya, PDIP akan mensosialisasikan pasangan Agum-Rudi baik di kalangan internal partai mulai DPD, DPC, PAC PDIP termasuk sosialisasi kepada partai-partai lainnya. Menurut Rudi, sejak beberapa waktu lalu PDIP sudah mensosialisasikan beberapa nama yang direkomendasikan pada Musdalub PDIP pada Oktober 2007 lalu, dimana nama Agum Gumelar dan Rudi Harsa Tanaya dimunculkan. Selain Agum, dua nama lainnya Danny Setiawan dan Nu`man Abdul Hakim juga muncul pada Musdalub itu. Namun, akhirnya PDIP menetapkan Agum Gumelar dan Rudi Harsa Tanaya. "Pak Agum adalah sosok tokoh Jawa Barat yang diterima oleh semua pihak," kata Rudi. Meski sudah mencalonkan pasangan Agum - Rudi, namun PDIP tetap akan menggalang dukungan dan koalisi dengan partai lainnya. Menurut Rudi, PDIP terbuka dan akan menggalang dukungan untuk pasangan Agum Gumelar - Rudi Harsa. Termasuk pula dengan Partai Demokrat yang disebut-sebut akan mengusung H Agum Gumelar. "PDIP tidak akan sendirian, komunikasi politik untuk menggalang dukungan terus dilakukan lebih intensif lagi," kata Rudi. Penetapan cagub/ cawagub Jabar dari PDIP itu cukup alot dan sempat beberapa kali diundurkan. Namun sejak awal nama Agum Gumelar dan Rudi Harsa Tanaya lebih diunggulkan. Sementara itu keputusan PDIP yang mengusung H Agum Gumelar dan Rudi Harsa sebagai Cagub/ Cawagub itu otomatis meningkatkan suhu politik menjelang Pilkada di Jawa Barat. Dalam beberapa hari ke depan dipastikan akan muncul pasangan cagub/ cawagub lainnya termasuk putusan koalisi dari beberapa partai politik untuk mengusung kandidatnya. Salah satunya, Partai Golkar Jabar yang juga mengulur-ulur `launching` cagub/cawagubnya dipastikan akan menetapkannya pada awal Desember 2007, termasuk menggalang koalisi dengan partai lainnya. Hingga saat ini baru PDIP dan Golkar yang sudah mantap di jalur Calon Gubernur, sedangkan partai lainnya seperti PKS dan PAN menetapkan calon wakil gubernur. Sementara PPP yang mencalonkan Nu`man Abdul Hakim belum menetapkan posisi pencalonannya untuk gubernur atau wakil gubernur. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007