Tokyo (ANTARA News) - Bursa Saham di Tokyo, Jepang, pada perdagangan Senin ditutup naik 1,66 persen lantaran terangkat kenaikan bursa di Amerika Serikat (AS), melemahnya yen dan laporan pemerintah China akan investasi di saham Tokyo, kata para dealer. Mereka mengatakan, indeks utama Nikkei 225 berakhir di level 15.000 poin untuk pertama kali dalam tiga hari perdagangan, "rebound" (naik kembali) dari titik terendah dalam 16 bulan yang terjadi pada pekan lalu. Dealer mengungkapkan, investor didukung sinyal akan dimulainya musim belanja pada musim libur di AS. Indeks Nikkei 225 ditutup naik 246,44 poin menjadi 15.135,21 dan indeks TOPIX, kelompok saham unggulan pertama, menguat 29,65 poin atau 2,06 persen ke posisi 1.467,03. Saham yang naik mendominasi pasar sebanyak 1.282 dibanding yang turun 354, sedangkan 85 efek stagnan. Nilai transaksi mencapai 2,15 miliar saham, turun dari penutupan Kamis pekan lalu sebanyak 2,34 miliar. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007