Ketiga perwakilan tersebut, yaitu ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang akan berhadapan dengan pasangan asal China Han Chengkai/Zhou Haodong.
Pada babak dua yang berlangsung pada Kamis (25/4), Marcus/Kevin mengalahkan pasangan Hong Kong Chang Tak Ching/Yeung Ming Nok dengan skor 21-18, 21-18.
Wakil kedua adalah pasangan ganda putri Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta yang akan bertemu dengan Chang Ching Hui/Yang Ching Tun dari Chinese Taipei.
Sebelumnya, Della/Haris berhasil menumbangkan pasangan asal China Dong Wenjing/Feng Xueying dalam dua gim dengan skor 21-18, 21-16, seperti dilansir laman resmi BWF.
Terakhir, di sektor ganda campuran, tim Merah Putih diwakili oleh Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja yang nantinya akan melawan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai dari Thailand.
Sebelum melaju ke perempat final, Hafiz/Gloria lebih dulu menyingkirkan pasangan India Utkarsh Arora/Karishma Wadkar di babak dua dengan skor 21-10, 21-15.
Babak perempat final kejuaraan yang berhadiah total 400.000 dolar Amerika Serikat itu akan dilaksanakan pada Jumat (26/4) mulai pukul 17.00 waktu setempat.
Pewarta: Rr. Cornea Khairany
Editor: Endang Sukarelawati
Copyright © ANTARA 2019