Banda Aceh (ANTARA) - Partai Amanat Nasional (PAN) diprediksi meraih lima dari 30 kursi Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Banda Aceh periode 2019-2024.
Pengurus PAN Banda Aceh Musriadi Aswad di Banda Aceh, Selasa, mengatakan lima kursi tersebut didapat dari setiap daerah pemilihan atau dapil.
"Dari data yang dihimpun, PAN mendapat lima kursi DPRK Banda Aceh. Hingga kini data yang masuk sudah mencapai 90 persen," kata Musriadi mengungkapkan.
Adapun caleg PAN yang meraih kursi DPRK Banda Aceh, yakni Sofyan Helmi untuk Dapil 1 meliputi Kecamatan Baiturrahman dan Kecamatan Lueng Bata.
Kemudian, Dapil 2 Kecamatan Kuta Alam Caleg PAN atas nama Usman, Dapil 3 meliputi Kecamatan Ulee Kareng dak Kecamatan Syiah Kuala diraih Musriadi Aswad.
Serta Aulia Afridzal untuk Dapil 4 meliputi Kecamatan Banda Raya dan Kecamatan Jaya Baru. Dan Ismawardi untuk Dapil 5 Kecamatan Meuraxa dan Kecamatan Kutaraja.
Dari lima caleg PAN yang diprediksi meraih kursi DPRK Banda Aceh tersebut, seorang di antaranya merupakan petahana, yakni Ismawardi.
Pada Pemilu 2014, PAN berhasil meraih tiga kursi DPRK Banda Aceh, yakni Ismawardi, Mahdi, dan Khairul Basyar.
"Untuk Pemilu 2019 ini, kami memperkirakan meraih 15 ribu suara. Namun, untuk hasil resminya, kami menunggu hasil rekapitulasi Komisi Independen Pemilihan atau KIP Banda Aceh," pungkas Musriadi Aswad.
Pewarta: M.Haris Setiady Agus
Editor: Yuniardi Ferdinand
Copyright © ANTARA 2019