Jakarta (ANTARA News) - Bursa Efek Jakarta (BEJ) sejak sesi pertama perdagangan pada Jumat melakukan penghentian sementara (suspensi) terhadap aktivitas perdagangan PT Panin Capital, yang terkait dengan gagal bayar obligasi beberapa waktu lalu. "Saat ini 'brooker' dengan kode perdagangan PC ini sedang diperiksa. Jika sore ini pemeriksaan selesai, maka 'suspend' akan dibuka Senin pekan depan. Akan tetapi, jika sore ini pemeriksaan belum selesai, maka pemeriksaan akan dilanjutkan padai hari Senin, dan 'suspend' akan dibuka setelah pemeriksaan selesai," kata Direktur Utama (Dirut) BEJ, Erry Firmansyah, di Jakarta, Jumat. Panin Capital, yang sebagian sahamnya dimiliki PT Bank Panin Tbk dan Dana Pensiun Karyawan Bank Panin, tidak dapat membayar pembelian sejumlah Surat Utang Negara (SUN) melalui transaksi di luar bursa (Over The Counter/OTC) kepada empat perusahaan sekuritas dengan total nilai sekitar Rp200 miliar. Keempat sekuritas itu adalah PT Andalan Artha Advisindo Sekuritas (AAA), PT BNI Securities, PT CIMB-GK Securities Indonesia, dan PT Trimegah Securities Tbk. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007