Madiun (ANTARA News) - Satu kendaraan merk Toyota Kijang bernomor polisi AE7895A milik PT Telkom Cabang Madiun masuk jurang berkedalaman sekira empat meter di Desa Mbagi, Kecamatan Balerejo, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Kamis, sekitar pukul 14.30 WIB. Dalam peristiwa itu, sopir Rasimin (38), warga Desa Wayut RT03/RW01, Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun, dan dua penumpang Arif Yudi (35) serta Yuli Purnomo (48), keduanya warga Madiun hanya mengalami luka-luka ringan di bagian tangan dan kaki. Menurut Ipda Hariyanto dari Satuan Lalulintas Kepolisian Resort (Satlantas Polres) Madiun, kecelakaan itu berawal dari ban kendaraan yang dikendarai Rasimin mengalami slip saat menyalip truk tronton yang berkecepan tinggi. "Saat itu dua kendaran, yakni truk tronton dan kijang, sama-sama melaju dengan kecepatan tinggi dari arah barat menuju ke arah timur," katanya saat dmintai informasi di lokasi kejadian. Namun, kata dia, sesampainya di lokasi kejadian, mobil Kijang tersebut secara mendadak mengurungkan niatnya untuk menyalip truk tronton tersebut, dimana sopir membanting setir ke kiri. Namun, menurut dia, karena takut tersambar bodi tronton, maka sopir Kijang seketika membanting setir ke kanan, sehingga terperosok ke dalam jurang sedalam empat meter itu. Dalam peritiwa itu tidak ada korban jiwa, hanya saja bagian depan Kijang tersebut mengalami rinsek ringan. Hingga ini, mobil nahas itu masih terjerembab di jurang yang merupakan saluran irigasi, dan sore ini rencananya akan dilakukan evakusi. "Untuk keterangan lebih lanjut, saat ini mereka masih menjalani pemeriksaan di Mapolsek Balerejo," katanya menambahkan. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007