Medan (ANTARA) - Hasil survei hitung cepat pemungutan suara pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2019, menunjukkan kemenangan untuk pasangan calon presiden dan wakil presiden (Capres-Cawapres) Joko Widodo dan Ma'ruf Amin.
Keunggulan suara sementara pasangan nomor urut 01 ini menjadi sebuah pencapaian bagi para pendukung maupun tim kampanye Jokowi-Ma'ruf
Demikian disampaikan Ketua Tim Kampanye Sumatera Utara Ivan Batubara dalam konferensi pers yang digelar di Kantor TKD, Jalan Gajah Mada Medan, Rabu.
"Kemenangan ini merupakan wujud dari ketokohan beliau (Jokowi), baik itu prestasi beliau dan pencapaian selama periode sebelumnya. Dan juga berkat para pendukung dan tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf," ujarnya
Meskipun hanya perhitungan suara sementara kata Ivan, positif kemenangan Jokowi-Ma'ruf sudah di atas 50 persen
"Posisi suara di Sumut berdasarkan hasil hitungan yang kami lakukan baik itu secara internal dan juga berkoordinasi dengan berbagai lembaga survei," tambahnya.
Hal senada juga disampaikan Ketua DPP Nusantara Jokowi (N4J), Rustam Effendi (RE) Nainggolan.
Rustam mengatakan penyelenggaraan Pemilu 2019 pada hari ini berlangsung dengan sejuk dan tenang.
"Kita sangat merasakan ketenangan dan kesejukan dalam satu hari, karena masyarakat kita di Sumatera Utara mengutamakan persatuan dan kesatuan," tambahnya
Pada sisi lain kata Rustam, segenap perangkat pemilu melaksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan tertib.
Hadir pada konferensi pers tersebut Bendahara Tim Kampanye Sumut Akbar Himawan, dan Pembina Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas) Bobby Nasution.
Pewarta: Nur Aprilliana Br. Sitorus
Editor: Yuniardi Ferdinand
Copyright © ANTARA 2019