"Kebakaran berhasil ditangani namun belum sepenuhnya padam" kata Nunez saat konferensi pers yang digelar tepat di depan Notre-Dame.
Kebakaran hebat meluluhlantakkan Notre-Dame pada Senin malam, melahap habis atapnya dan menarik keprihatinan warga Prancis maupun masyarakat dunia. Pemadam kebakaran berhasil mengamankan menara lonceng utama dan dinding luar bangunan sebelum akhirnya kobaran api dipadamkan.
Presiden Prancis Emmanuel Macron mengatakan aksi peduli internasional akan diluncurkan guna menggalang dana untuk membangun kembali Katedral Notre-Dame.
Sumber: Reuters
Baca juga: Warga AS mulai penggalangan dana untuk Notre-Dame
Baca juga: Kebakaran hancurkan katedral Notre-Dame di Paris
Penerjemah: Asri Mayang Sari
Editor: Maria D Andriana
Copyright © ANTARA 2019