Jakarta (ANTARA) - PT Waskita Karya (Persero) Tbk bersama PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (Persero) serta PT Dok dan Perkapalan Surabaya (DPS) bersinergi mengadakan Padat Karya Tunai (PKT) dan Bersih-bersih Kampung di Desa Sebudi, Karangasem, Bali.
Senior Vice President Corporate Secretary Waskita Karya, Shastia Hadiarti dalam siaran pers di Jakarta, Senin mengatakan kegiatan tersebut untuk memeriahkan HUT ke-21 Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
Ketiga BUMN itu, juga melakukan pengaspalan jalan di Dusun Yeha sepanjang 1,2 Km, jalan satu-satunya yang menjadi jalur evakuasi bagi warga apabila terjadi bencana Gunung Agung meletus.
Selanjutnya, untuk menjaga kebersihan dan lingkungan, ditanam sebanyak 100 bibit pohon dan menyerahkan sebanyak 30 tong sampah kepada warga.
Selain itu, ketiga BUMN itu juga diserahkan sebanyak 500 paket sembako, dengan cara menunjukkan aplikasi LinkAja atau mendownload aplikasi LinkAja. Bisa juga dengan menukarkan kupon yang sudah dibagikan sebelumnya.
Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumantri mengatakan terima kasih atas kegiatan yang dilakukan Kementerian BUMN melalui PT Waskita Karya (Persero) Tbk bersama PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (BPUI), serta PT Dok dan Perkapalan Surabaya (Persero).
"Ini acara betul-betul sangat baik. Kalau bisa terus menerus dilakukan. Apalagi kegiatan ini ada pembetulan jalan yang rusak. Di mana jalan tersebut merupakan akses utama jalur evakuasi apabila Gunung Agung meletus," kata Gusti Ayu.
Sedangkan Head Small Medium Enterprise & Sosial, Responsibility Partnership Program Unit Waskita Karya, Meiriawan menuturkan acara ini menjadi bukti bakti BUMN Hadir untuk Negeri.
"Kami berharap agar masyarakat Bali khususnya Desa Sebudi bisa menjaga lingkungan dan merawat jalan yang kami perbaiki. Bergotong royong dengan masyarakat setempat," ujar Meiriawan.
Selain Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumantri dan Head Small Medium Enterprise & Sosial, Responsibility Partnership Program Waskita Karya, Meiriawan, juga hadir Project Manager of Revitalisasi TPA Regional Sarbagita Suwung Waskita Karya Martinus Eddy Prasetyo.
Selanjutnya, Senior Manager Corporate Secretary Bahana Pembinaam Usaha Indonesia, I Gede Suhendra, Direktur Utama Perwakilan Bahana Bali Made Gunawirawan serta Manager PPC Dok dan Perkapalan Surabaya, Suyitno.
Pewarta: Royke Sinaga
Editor: Masnun
Copyright © ANTARA 2019