Zurich (ANTARA News) - FIFA mencabut larangan mereka terhadap asosiasi sepak bola Kuwait (KFA) setelah asosiasi setuju memenuhi beberapa syarat yang diminta badan sepak bola dunia itu. FIFA bulan lalu melarang Kuwait ikut semua pertandingan internasional karena "campur tangan pemerintah dalam masalah asosiasi", tapi mengumumkan pencabutan larangan itu Jumat "dengan syarat tertentu". Badan sepak bola dunia itu memutuskan hal itu menyusul sidang umum luar biasa KFA 4 November lalu. Sidang melalui pemungutan suara membubarkan direksi yang pengangkatannya 9 Oktober lalu menyebabkan keluarnya larangan FIFA itu. Juga diaktifkan kembali komite transisi yang dibentuk FIFA Maret untuk memimpin asosiasi dalam melakukan pemilihan baru, demikian laporan Reuters. (*)

Copyright © ANTARA 2007