Jakarta (ANTARA) - Produsen ponsel China Oppo menggandeng agensi foto Magnum Photo untuk memperkuat penjulan seri produk terbarunya Reno pada pasar ponsel pintar kelas atas secara global.

"Kerjasama itu untuk menunjukkan kualitas foto yang dihasilkan seri Reno punya kualitas bagus setara dengan kamera SLR. Magnum Photo juga terkenal akan seleksinya yang ketat untuk menampilkan foto-foto mereka," kata Manajer Humas Oppo Indonesia Aryo Meidianto dalam penampilan pertama seri Reno di Jakarta, Rabu.

Para pengguna ponsel pintar Oppo Reno, lanjut Aryo, juga berkesempatan untuk menampilkan karya foto mereka dalam Magnum Photo yang telah diseleksi tim agensi asal Prancis itu.

"Kesempatan untuk menampilkan foto itu sekaligus menjadi ajang pencarian bibit-bibit fotografer bagi Magnum Photo. Selain itu, kerja sama membuka peluang bagi para pengguna terpilih untuk mendapatkan pelatihan dari tim Magnum Photo," ujar Aryo.

Oppo meluncurkan seri produk Reno, sebagai peleburan seri produk F dan R, secara global di Beijing, China, pada Rabu.

Seri Reno digadang-gadang mempunyai kualitas hasil foto setara dengan kamera SLR adalah varian Reno 10x Zoom yang mempunyai tiga lensa kamera sekaligus di sisi belakang.

Tiga lensa itu adalah tele 13 megapiksel berkemampuan pembesaran optik (optical zoom) sampai 10 kali, selain kamera utama 48 megapiksel, dan kamera sudut lebar delapan megapiksel.

"Kami telah menciptakan tren lensa kamera dengan kemampuan pembesaran optik sampai lima kali pada 2016. Produsen lain, kemudian, mengikuti kami. Kami menciptakan tren lagi dengan mengusung optical zoom 10x," ujar Aryo.

Kemampuan kamera Reno 10x Zoom itu, menurut Aryo, sangat sesuai bagi segmen para pengguna yang sering menghadiri konser musik.

"Mereka dapat memperbesar foto sehingga obyek menjadi jelas dan gambar tidak kabur. Ketika mereka merekam video dan memperbesar gambarnya, rekaman suara juga mengikuti sehingga suara musik terdegar jelas," katanya.

Selain kamera belakang berkemampuan pembesaran gambar 10 kali, Oppo Reno juga membenamkan lensa kamera depan berukuran 16 megapiksel yang disebut "Pivot Rising Camera".

Lensa kamera depan itu tersembunyai di badan ponsel dan menyembul jika para pengguna akan melakukan swafoto.

Hanya saja, lensa menyembul secara horizontal ke diagonal dengan sudut 11 derajat. Bukan secara vertikal sebagaimana pada lensa kamera depan Oppo Find X.

"Sudut 11 derajat itu menempatkan lensa kamera depan pada posisi 'golden angle' atau sudut terbaik untuk melakukan swafoto sehingga hasil foto tidak cekung ataupun cembung," ujar Aryo.

Oppo Indonesia mengindikasikan tiga varian Reno akan hadir di pasar Tanah Air sebelum kuartal ketiga 2019 dengan harga yang tidak berbeda dengan harga di pasar China.


Baca juga: Oppo indikasikan Reno masuk Indonesia sebelum Juli

Baca juga: Reno, sub-merk baru dari Oppo

Pewarta: Imam Santoso
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019