Jakarta (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta melaporkan status Pintu Air Pasar Ikan, Jakarta, hingga Jumat pukul 03.00 WIB masih Siaga III atau berstatus waspada, meski tinggi air telah menurun setelah hujan pada Kamis(4/4) malam.
Berdasarkan laporan yang diunggah di akun twitter terverifikasi BPBD DKI Jakarta, Jumat pagi, tinggi muka air di Pintu Air Pasar Ikan masih mencapai 183 sentimeter (cm) dan cuaca mendung tipis.
Kondisi tersebut turun dibandingkan pada pukul 00.00 WIB yang mencapai 188 cm setelah hujan mengguyur Jakarta pada Kamis malam. Pada pukul 01.00 WIB, tinggi air terus menurun menjadi 187 cm, dan pada pukul 02.00 menjadi 184 cm.
Berdasarakan data BPBD Jakarta, tinggi muka air di Pintu Air Pasar Ikan memasuki status Siaga III (waspada) dengan ketinggian di rentang 171-200 cm. Sedangkan status pintu air dinyatakan siaga II (kritis) jika tinggi air mencapai 201-250 cm, dan siaga I (bencana) bila melebihi 251 cm.
Sementara itu, pintu air lainnya di sekitar Jakarta masih aman (Siaga IV). Tinggi air di Bendung Katulampa di Bogor, pada pukul 03.00 WIB dalam kondisi aman (Siaga IV) dengan ketinggian 30 cm dan cuaca mendung tipis. Katulampa dinyatakan Siaga III bila mencapai 81-150 cm, Siaga II 151-200 cm dan Siaga I lebih dari 201 cm.
Sedangkan tinggi muka air di Manggarai dinyatakan aman (siaga IV) dengan ketinggian 135 cm dan cuaca mendung tipis.
Pewarta: Indra Arief Pribadi
Editor: Muhammad Yusuf
Copyright © ANTARA 2019