Padang, (ANTARA) - Direktur Utama PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP) Rinold Thamrin meminta kepastian jadwal resmi Liga 1 2019 dimulai kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator liga karena hingga saat ini pihaknya belum mendapatkan informasi melalui surat resmi.
“Kami minta jadwal resmi dari PT LIB berupa surat resmi yang memberikan jadwal kompetisi akan digulirkan, selama ini pengumuman itu hanya di media saja dan kami butuh ‘hitam di atas putih’, “ katanya di Padang, Kamis.
Menurut dia belum adanya kepastian tentang jadwal resmi Liga 1 dimulai berdampak langsung terhadap sponsor yang akan membantu tim menjalani kompetisi nantinya.
“Ada beberapa sponsor yang akan bekerja sama dengan kami namun karena belum ada kejelasan sehingga hal itu belum dapat direalisasikan.” katanya.
Menurut dia belum adanya surat resmi dari PT LIB kepada klub peserta Liga 1 membuat sejumlah sponsor berhati-hati untuk melakukan kontrak dengan tim termasuk Semen Padang padahal saat ini tim sedang menjalankan persiapan baik dari segi finansial maupun skuad tim untuk kompetisi nanti.
“Kami berharap tentu jadwal kapan ‘kick off’ Liga 1 dimulai dapat dikirimkan PT LIB sehingga tim semakin matang mempersiapkan tim mereka dalam mencapai targetnya nanti,” kata dia.
Sebelumnya Semen Padang menyiapkan anggaran Rp32 miliar untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2019 mendatang, naik sekitar 25 persen dari anggaran yang mereka siapkan ketika berlaga di Liga 1 2017.
Hal itu disebabkan meningkatkan kebutuhan tim seperti tiket pesawat dan kebutuhan lainnya sehingga anggaran yang disiapkan lebih banyak.
Baca juga: Semen Padang siapkan anggaran Rp32 miliar arungi Liga 1 2019
Sejauh ini Semen Padang telah memiliki sponsor utama yakni Semen Indonesia dan Semen Padang serta sponsor pendukung seperti Lotto, Corsa, Torabika, Ayia dan PT Kunango Jantan.
“Selain bantuan materil yang diberikan kepada tim, kami berharap seluruh sponsor dan masyarakat pecinta Semen Padang memberikan dukungan moril agar dapat mencapai target berada di posisi delapan besar di putaran pertama dan berada di posisi kelima di akhir kompetisi nantinya,” kata dia.
Baca juga: Semen Padang akan rampingkan tim jelang Liga 1
Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2019