Padang, (ANTARA) - Kesebelasan Semen Padang Football Club (SPFC) akan merampingkan tim menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2019 dimulai sehingga persiapan tim berjuluk “Kabau Sirah” dapat semakin optimal.

Direktur Utama PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP) Rinold Thamrin di Padang, Kamis mengatakan keputusan itu akan dilakukan terhadap pemain yang menit bermainnya sedikit dengan opsi peminjaman kepada tim peserta Liga 1 maupun Liga 2.

“Kita akan evaluasi tim dalam satu bulan ini dan menentukan pemain yang akan dipinjamkan ke tim lain nantinya. Jika mereka di sini tidak berkembang karena kurangnya menit bermain,” kata dia.

Menurut dia hal itu harus dilakukan karena pemain yang menit bermainnya sedikit bagi Semen Padang tentu butuh pengalaman bertanding dan apabila di sini hal itu kurang mereka dapatkan sehingga opsi peminjaman ini menjadi solusi bagi mereka.

“Jika mereka dipinjamkan pengalamannya akan bertambah banyak dan potensi pemain itu berkembang semakin terbuka lebar,” ujar dia.

Ia mengatakan dalam musim ini banyak dana yang dibutuhkan, tidak hanya bagi tim senior tapi ada dua tim di bawah mereka yakni U-20, U-18 dan U-16 yang juga membutuhkan dana yang cukup besar untuk mengikuti kompetisi.

“Anggaran yang dibutuhkan tentu besar dan apabila kita menumpuk pemain di tim senior namun mereka tidak bermain tentu akan memberatkan,” katanya.

Sebelumnya Semen Padang telah meminjamkan seorang pemainnya Abdul Rahman Lestaluhu kepada tim Badak Lampung FC yang juga berlaga di kompetisi Liga 1 2019.

Pemain jebolan SAD Uruguay tersebut akan berada di tim Badak Lampung FC hingga akhir Desember 2019 setelah itu dirinya akan kembali bergabung dengan tim “Kabau Sirah”.

Saat ini Semen Padang tinggal memiliki 16 pemain yang dibawa promosi dari Liga 2 2018 ke Liga 1 2019 yaitu dua penjaga gawang Rendi Oscario dan Achmad Bachtiar, kemudian Leo Guntara, Novrianto, Agung Prasetyo, Fridolin Kristof Yoku, Manda Cingi, Rudi.

Selanjutnya Rosad Setiawan, Firman Septian,Saeful Anwar, Afriansyah, Ronaldo Eko, Apriogi, Irsyad Maulana dan Riski Novriansyah.

Kemudian Semen Padang mendatangkan lima pemain lokal yakni Syaiful Indra Cahya, Dedi Hartono, Roni Rosadi, Muhammad Rifqi dan Teja Paku Alam. Selanjutnya ada empat pemain asing yang juga direkrut Semen Padang yakni Shukurali Pulatov, Mario Barcia, Nildo Juffo dan Karl Max Barthelemy.

Rinold mengakui selain merampingkan tim dirinya juga tengah berburu pemain untuk memperkuat lini belakang dan sayap yang menjadi kelemahan tim ketika berlaga di Piala Presiden 2019.

“Semua potensi itu ada karena jadwal perpindahan pemain masih ada hingga akhir April nanti. Sedangkan untuk pemain asing kita cukupkan dulu dan seluruh tim fokus untuk membentuk tim dalam mencapai target lima besar di akhir musim nantinya,” katanya.

Baca juga: Semen Padang berharap segera atasi kendala bahasa dua legiun asing
Baca juga: Semen Padang tingkatkan fisik pemain jelang Liga 1
Baca juga: Semen Padang siapkan anggaran Rp32 miliar arungi Liga 1 2019

Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2019