Jakarta (ANTARA) - PT KAI (Persero) menyelenggarakan KAI Millennial Travel Fair 2019 untuk menyasar khususnya generasi milenial yang gemar melancong atau berwisata ke berbagai lokasi yang bisa dilalui oleh moda transportasi kereta.
"Dengan event KAI Millennial Travel ini, kami ingin merangkul milenial untuk semakin mencintai potensi wisata di Indonesia melalui moda transportasi kereta api," kata Direktur Komersial KAI Dody Budiawan saat memberikan kata sambutan dalam pembukaan KAI Millennial Travel Fair 2019 di Tennis Indoor Stadium, Jakarta, Sabtu.
Menurut Dody Budiawan, pagelaran acara yang berlangsung selama dua hari (30-31 Maret) ditujukan utamanya kepada milenial dan kalangan masyarakat dari berbagai daerah yang berjiwa muda.
Ia mengemukakan, tujuan dari KAI Millenial Travel Fair antara lain untuk memuaskan para pecinta pelesiran khususnya di kalangan anak muda.
Apalagi, ujar dia, berdasarkan data PBB pada tahun lalu, dari seluruh wisatawan di dunia, sekitar 20 persennya adalah milenial.
"Mereka cenderung menikmati perjalanan dengan ingin menangkap pengalaman dari perjalanan tersebut," paparnya.
Dody berpendapat bahwa bisa saja berwisata dengan moda seperti angkutan udara, tetapi biasanya dengan pesawat hanya bersifat "point to point" dan biasanya hanya melihat pemandangan awan yang terbentang di udara.
Dengan moda kereta, lanjutnya, maka para wisatawan juga dinilai bisa lebih menikmati berbagai daerah dan kota-kota dengan pemandangan yang luar biasa, serta berkesempatan untuk menikmati kuliner khas.
"Saya pikir kereta api sangat tepat sekali apabila kaum milenial ingin menikmati atau mencoba pengalaman yang bisa dituangkan dalam bentuk video atau vlog," ucap Dody.
Selain itu, ujar dia, dalam acara Travel Fair ini juga ada kesempatan untuk mendapatkan potongan harga untuk tiket angkutan lebaran.
Selama ajang ini, KAI menawarkan berbagai promo untuk transaksi tiket KA seperti "Cashback 25 persen dari LinkAja", "Cashback Up to Rp300.000 dan cicilan 0 persen dari Bank-bank Himbara", serta "Discount 10 persen Tiket Rombongan".
Selanjutnya ada pula promo tarif khusus untuk sejumlah rute tertentu, seperti tarif Jakarta-Tegal mulai dari Rp49.000, Semarang-Surabaya mulai dari Rp60.000, Surabaya-Malang mulai dari Rp35.000, Cirebon-Semarang mulai dari Rp120.000, Yogyakarta-Surabaya mulai dari Rp150.000, dan rute-rute menarik lainnya.
Pewarta: M Razi Rahman
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2019