Saham-saham kebutuhan pokok konsumen dan layanan kesehatan paling banyak bergerak turun, sementara energi dan keuangan juga sangat tertekan.

Sydney (ANTARA) - Pasar saham Australia dibuka lebih rendah pada perdagangan Kamis pagi, dengan sebagian besar sektor cenderung bergerak turun.

Pada pukul 10.30 waktu setempat, indeks acuan S&P/ASX 200 turun delapan poin atau 0,13 persen menjadi diperdagangkan di 6.128,00 poin, sedangkan indeks All Ordinaries yang lebih luas turun 9,80 poin atau 0,16 persen pada 6.207,80 poin.

Sektor pertambangan melawan tren, terangkat lebih dari setengah persen ketika sebagian besar sektor lainnya jatuh.

Saham-saham kebutuhan pokok konsumen dan layanan kesehatan paling banyak bergerak turun, sementara energi dan keuangan juga sangat tertekan.

Investor Aussie mungkin berhati-hati, setelah pernyataan-pernyataan dovish dari Bank Sentral Selandia Baru dan Bank Sentral Eropa mengenai suku bunga menekan dolar Aussie.

"Reserve Bank New Zealand (Bank Sentral Selandia Baru) mengatakan langkah suku bunga berikutnya kemungkinan akan dipangkas dan Bank Sentral Eropa mengatakan dapat menunda kenaikan suku bunga," kata analis pasar Commsec, Craig James.

Di sektor keuangan, bank-bank besar Australia melemah, dengan Commonwealth Bank turun 0,13 persen, Westpac Bank turun 0,19 persen dan ANZ turun 0,23 persen, namun National Australia Bank naik 0,08 persen.

Saham-saham pertambangan sebagian besar lebih tinggi, dengan BHP naik 0,05 persen, Rio Tinto naik 0,57 persen dan penambang emas Newcrest naik 1,01 persen, namun Fortescue Metals turun 1,33 persen.

Produsen-produsen minyak dan gas merosot, dengan Oil Search turun 0,38 persen, Santos turun 0,22 persen, dan Woodside Petroleum turun 0,15 persen.

Supermarket terbesar Australia beragam, dengan Coles turun 0,97 persen dan Woolworths naik 0,27 persen.

Sementara itu raksasa telekomunikasi Telstra naik 0,30 persen, perusahaan penerbangan nasional Qantas kehilangan 1,11 persen dan perusahaan biomedis CSL turun 0,54 persen.

Baca juga: Bursa Australia ditutup cenderung datar, indeks ASX naik 0,08 persen
Baca juga: Bursa Australia dibuka melemah, kerugian meluas

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2019