Jakarta (ANTARA) - Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) menggelar kejuaraan renang bertajuk SEASF 1st South East Asian Master Swimming Championship 2019 di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (30/3) dan Minggu (31/3).

"Ini merupakan kejuaraan renang master internasional jarak pendek kolam 25 meter yang pertama kali diadakan di Stadion Akuatik GBK," kata Wakil Ketua Umum PB PRSI Harlin Rahardjo dalam konferensi pers di Stadion Akuatik GBK, Senayan, Jakarta, Rabu.

Menurut dia, panjang kolam yang akan digunakan adalah 25 meter atau setengah dari kolam 50 meter. Pesertanya bukan hanya berasal dari negara-negara di kawasan Asia, tetapi juga dari Eropa, Amerika Serikat dan Australia.

"Kejuaraan ini terbuka untuk umum. Artinya, peserta-peserta dari kawasan non Asia juga diperbolehkan untuk mendaftar sesuai dengan aturan dan ketentuan yang berlaku," kata Harlin menambahkan.

Sementara itu, Ketua Panitia Wisnu Wardhana menuturkan kejuaraan itu melombakan 34 nomor dan diikuti oleh perenang berusia 25 tahun ke atas. Pihaknya bahkan mencatat ada peserta tertua berusia 84 tahun yang mengikuti kejuaraan tersebut.

Dia menyebutkan nomor-nomor yang dipertandingkan, antara lain putra putri gaya bebas, gaya punggung, gaya dada dan gaya kupu-kupu dengan jarak mulai dari 25 meter, 50 meter dan 100 meter.

"Hanya nomor pertandingan gaya bebas yang memiliki jarak terjauh 200 meter. Kemudian, ada pula nomor pertandingan 100 meter gaya ganti," tutur Wisnu.

Lebih lanjut, dia menambahkan untuk estafet, nomor-nomor yang dipertandingkan, yakni 4x25 meter gaya bebas, 4x25 meter gaya ganti, 4x25 meter gaya ganti campuran dan 4x25 meter gaya bebas campuran.

"Bagi masyarakat yang ingin menonton, silahkan langsung datang ke Stadion Akuatik GBK. Pertandingannya mulai dari jam 08.00 WIB. Gratis, alias tidak ada tiket masuk," ungkap Wisnu.
Baca juga: PRSI Mulai Lakukan Persiapan PON 2020
Baca juga: Program Yuk! Renang 2019 kembali digalakkan

Pewarta: Rr. Cornea Khairany
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2019