Bengkulu (ANTARA News) - Warga Kota Bengkulu kembali dikejutkan oleh guncangan gempa tektonik berkekuatan 7.0 pada Skala Richter (SR), Kamis pagi, sehingga secara otomatis mereka berhamburan keluar rumah dan bahkan ada yang sudah siap-siap mengungsi ke lokasi yang lebih aman dari ancaman tsunami.Ispal Andri, warga Rawa Makmur, Kota Bengkulu, mengatakan, ketika gempa itu terjadi pihaknya bersama keluarga sudah berada di halaman rumah dan bersiap-siap untuk mengungsi ke lokasi yang lebih aman. Di Kota Bengkulu, sementara ini belum terlihat ada kerusakan dan korban akibat gempa tersebut. Koordinator BMG Bengkulu menyebutkan, gempa yang terjadi sekitar pukul 04.00 WIB itu berkekuatan 7.0 pada SR, dengan episentrum pada 4,18 lintang Selatan( LS) dan 100.70 Bujur Timur(BT), pada kedalaman 10 KM di bawah permukaan laut, atau sekitar 166 Km barat laut Lais Bengkulu.Getaran gempa itu dirasakan di Kota Bengkulu antara III-IV MMI dan di Lias Bengkulu Utara antara IV-V MMI, sehingga sangat berpotensi menimbulkan tsunami, ujar Adjat Suderajat dari BMG Bengkulu.(*)

Editor: Heru Purwanto
Copyright © ANTARA 2007