Surabaya (ANTARA News) - Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi - Almamater Wartawan Surabaya (Stikosa-AWS) dan Universitas dr Soetomo (Unitomo) Surabaya kini memiliki pemimpin baru, yaitu Zaenal Arifin Emka menjadi Kepala Stikosa-AWS, dan Alul Albab sebagai Rektor Unitomo.
Zaenal Arifin Emka menjadi Kepala Stikosa-AWS periode 2007-2011 setelah dilantik Ketua Yayasan Prapanca Surabaya, HM Basofi Sudirman, di gedung serba guna Stikosa-AWS, Surabaya, Rabu.
Zaenal yang mantan Redaktur Senior Harian Sore Surabaya Post itu menggantikan HM Nadhim Zuhdi yang menjadi Kepala Stikosa-AWS periode 2003-2007.
Ia maju menjadi Kepala Stikosa-AWS atas dorongan mahasiswa dan sejumlah dosen, sehingga Zaenal terpilih setelah mengantongi 60 persen suara dari anggota senat. Ia juga alumnus dari Stikosa-AWS, lembaga pendidikan yang antara lain memfokuskan pendidikan jurnalistik, dan hubungan masyarakat.
"Saya akan mengupayakan kurikulum yang adaptif dengan kebutuhan pasar, agar SDM yang dicetak Stikosa-AWS akan mampu bersaing di dunia kerja di bidang ilmu komunikasi saat ini," kata pria kelahiran Tanggul, Kabupaten Jember, Jawa Timur (Jatim), pada 18 Januari 1951 itu.
Penulis buku "Wartawan Juga Bisa Salah" (2005) yang aktif di Persatuan Wartawan Indonesia Jatim itu mengawali karirnya sebagai wartawan pada 1972 sebagai reporter tabloid mingguan Mahasiswa, kemudian menjadi reporter Surabaya Post, dan akhirnya menjadi redaktur Surabaya Post.
Sementara itu, Unitomo Surabaya yang mengalami konflik sejak tahun 2000 itu akhirnya memiliki rektor baru yakni Ulul Albab yang terpilih dalam rapat senat pada Selasa (23/10).
Sementara itu, Ulul Albab sebelumnya menjabat Pembantu Rektor (PR) I Unitomo Surabaya, dan terpilih menggantikan Prof Santoso S. Hamidjojo untuk periode 2007-2009.
Ulul Albab terpilih setelah meraih 14 suara (53,8 persen) dari 26 anggota senat dengan mengalahkan Chusnul Yakin (mantan PR II) dengan lima suara, Redi Panuju (mantan PR I) dengan empat suara, dan Wahyudi Noor Saleh (ketua yayasan) dengan tiga suara.
"Saya akan meneruskan program 'recovery', advokasi, dan 'teamwork' Unitomo untuk menuju 'research university' yang sudah lama dimulai pendahulu saya," kata Ulul yang alumnus Universitas Gajah Mada (UGM) Yogjakarta itu. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007