Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan mengingatkan masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat dalam memperingati Hari Kanker Sedunia yang dilaksanakan di Ruang Pola Kantor Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan.
Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Isnawa Adji di Jakarta, Kamis, menuturkan penyakit kanker bisa dicegah dengan menerapkan pola hidup sehat dan melakukan pemeriksaan kesehatan diri sendiri secara rutin.
"Indonesia sendiri menempati urutan kedelapan di ASEAN penyakit kanker dan yang paling besar adalah kanker paru-paru. Penyakit ini harus ditangani mulai dari umur 30 hingga 50 tahun," ujarnya di Jakarta, Kamis.
Isnawa juga mengharapkan dengan pola hidup sehat dan disiplin, penyakit kanker haruslah dapat dihindari dan dicegah lantaran menjadi salah satu penyakit yang mematikan.
"Karena, perlu diketahui bahwa kanker ini adalah penyakit mematikan nomor satu di dunia," tuturnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Ttim Penggerak PKK Kota Administrasi Jakarta Selatan Sari Isnawa Adji mengatakan peringatan ini bertujuan untuk mengingatkan kepada para kader yang terjun di lapangan, agar menyosialisasikan bahaya kanker kepada masyarakat.
"Sehingga angka penyakit kanker dapat ditekan dan dapat berkurang di masyarakat. Hal ini perlu dukungan dari pemerintah melalui instansi kesehatan dan warga masyarakat sendiri. Oleh karena itu kami mengajak kepada semua pihak untuk terus memerangi penyakit kanker," ucapnya.
Baca juga: Ahli sebut 50 perempuan meninggal karena kanker serviks per hari
Baca juga: Kampanye bahaya mikroplastik digelar Kota Makassar peringati Hari Kanker se-Dunia
Pewarta: Ricky Prayoga
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2019