Buah manggis hasil perkebunan di Purwakarta ini sangat potensial untuk dikembangkan

Purwakarta (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, akan menyelenggarakan Festival Manggis di area perkebunan manggis wilayah Kecamatan Wanayasa, Purwakarta, untuk memperkenalkan buah manggis khas daerah tersebut.

"Buah manggis hasil perkebunan di Purwakarta ini sangat potensial untuk dikembangkan. Jadi dalam waktu dekat, akan digelar Festival Manggis khas Purwakarta," kata Kabid Pariwisata Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata dan Budaya setempat Heri Anwar di Purwakarta, Rabu.

Tujuan festival itu ialah untuk menarik wisatawan sehingga, buah manggis tidak sekedar dilihat dari sisi hasil perkebunan, tapi juga bisa dilihat dari sisi pariwisata.

Jika tidak ada kendala, kata dia, Festival Manggis Purwakarta akan digelar pada akhir pekan ketiga Maret 2019 ini di area perkebunan Desa Babakan, Kecamatan Wanayasa.

Dalam festival tersebut, akan ada bazaar beragam jenis produk olahan manggis, pameran dan edukasi cara menanam pohon manggis, serta makan Manggis sepuasnya secara cuma-cuma di lokasi.

Sementara itu, data Dinas Pangan dan Pertanian Purwakarta, luas area perkebunan manggis di Purwakarta mencapai 1.500 hektare, tersebar di Kecamatan Wanayasa, Bojong, Kiarapedes dan Kecamatan Darangdan.

Rata-rata produksi buah manggis saat panen raya sekitar 47 ton per hektare. Hasil panen itu tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan lokal, tapi juga diekspor ke berbagai negara.

Baca juga: Bali ekspor sekitar 1.000 ton manggis ke mancanegara

Baca juga: Superfood ini bakal jadi tren

Baca juga: Mahasiswa Petra ciptakan teh antioksidan dari kulit manggis

Pewarta: M.Ali Khumaini
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2019