Jakarta (ANTARA) - Duta Besar Rusia untuk Indonesia, Lyudmila Vorobieva mengatakan bahwa Indonesia adalah salah satu mitra dagang Rusia terbesar dan paling menjanjikan di Asia Tenggara.

"Perlu dicatat bahwa ekspor Indonesia ke Rusia secara signifikan melebihi volume pasokan Rusia ke Indonesia," ujar Lyudmila Vorobieva saat menghadiri Dialog Bisnis Rusia dan Indonesia di Jakarta, Selasa.

Hal itu disebabkan kondisi nyaman yang diciptakan oleh pemerintah Rusia untuk bisnis Indonesia. "Saya percaya bahwa presentasi hari ini tentang 'Expocentre' akan bermanfaat bagi perusahaan Indonesia yang tertarik memasuki pasar Rusia," kata Dubes Lyudmila.

" 'Expocentre' adalah salah satu perusahaan pameran terbesar di Rusia. Perusahaan ini menyelenggarakan lebih dari 100 pameran setiap tahun.

Dubes Lyudmila mengatakan partisipasi dalam pameran internasional adalah cara efektif untuk mempromosikan produk-produk barang maupun jasa ke pasar baru. "Pameran tersebut juga dapat meningkatkan merek dari sebuah produk secara lebih luas," kata Dubes Lyudmila.

Ia optimistis pertemuan antara delegasi Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Rusia yang dipimpin Sergey Katyrin dengan para pelaku ekonomi Indonesia lewat penyelenggaraan Dialog Bisnis Rusia- Indonesia dapat memberikan dorongan baru bagi kerja sama kedua negara.

"Kami mempertimbangkan untuk membawa kerja sama bilateral ke tingkat kemitraan strategis. Kami mengundang pengusaha Indonesia untuk melihat barang dan jasa dari perusahaan Rusia yang berpatisipasi dalam dialog bisnis itu," kata Dubes Lyudmila.

Ia mengatakan hubungan antara Rusia dan Indonesia didasarkan pada kemitraan, tradisi persahabatan yang kuat, dan memiliki sejarah yang kaya.

"Pada 2020, kita akan merayakan ulang tahun ke-70 pembentukan hubungan diplomatik antara Rusia dan Indonesia. Kami memiliki dialog politik yang baik," kata dia.

Hal itu dibuktikan dengan pembicaraan puncak. Misalnya, pertemuan terakhir Presiden Putin dengan Presiden Joko Widodo di sela-sela KTT ASEAN di Singapura pada November 2018.

Kemudian pertemuan intensif antara parlemen kedua negara pada Februari 2019. A063/

Pewarta: Azis Kurmala
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2019