Baturaja (ANTARA) - Pemerintah Desa Tanjung Baru, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, mengembangkan sektor pariwisata dengan membangun sarana dan prasarana di objek wisata Gua Kelambit.
Kepala Desa Tajung Baru, Ogan Komering Ulu (OKU), Amin Rahman di Baturaja, Senin, mengatakan bahwa di lokasi objek wisata Gua Kelambit akan dibangun taman bunga, sarana outbound, dan rumah pohon pada 2019.
Dia menjelaskan, dana yang digunakan untuk melengkapi sarana dan prasarana di Gua Kelambit tersebut berasal dari alokasi dana desa (ADD) tahun anggaran 2019. "Objek wisata ini akan dikelola melalui BUMDes Desa Tanjung Baru sehingga seluruh biayanya menggunakan dana desa," jelasnya.
Menurut dia, Gua Kelambit yang terletak hanya beberapa kilometer dari pusat Kota Baturaja tersebut memiliki potensi dikembangkan untuk menjadi objek wisata andalan di Kabupaten OKU selain Goa Putri dan Goa Harimau.
"Apalagi saat ini jalan masuk ke mulut gua sudah diperlebar dan di sekitar lokasi juga tidak ada lagi semak belukar," katanya.
Selain itu, kata dia, pemerintah desa setempat juga akan membangun kedai kopi berkonsep pedesaan dengan dinding bambu dan atap sirap dari ilalang.
Kedai kopi tersebut lanjut dia, akan dibangun di atas goa agar pengunjung dapat bersantai sambil menikmati pemandangan taman bunga dan alam sekitar.
"Kedai kopi ini akan dibangun di atas goa sehingga sangat cocok untuk pengunjung bersantai ditambah dengan taman bunga dan hembusan angin," ujarnya.
Pewarta: Edo Purmana
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2019